Satgas Yonarmed 9 Kostrad Memberikan Bantuan Buku Kepada Pelajar di SMKN 3 Morotai

JPPOS.ID,Jakarta_ Satgas Yonarmed 9 Kostrad membagikan bantuan buku kepada para pelajar di SMKN 3 Morotai yang berlokasi di Desa Cucumare, Kecamatan Morotai Selatan Barat, Kabupaten Pulau Morotai.

Kegiatan tersebut dijelaskan dalam rilis resmi yang dikeluarkan oleh Komandan Satgas, Mayor Arm Andi Achmad Afandi, S.Sos., M.Si. yang dikeluarkan di Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara.

Dalam rilis tersebut Dansatgas menjelaskan bahwa personel Pos 4 Wayabula SSK I bersama dengan memberikan bantuan buku kepada para pelajar di Desa Cucumare, Kecamatan Morotai Selatan Barat, Kabupaten Pulau Morotai. Pembagian buku ini bertujuan untuk mendukung kegiatan belajar mengajar para pelajar di desa tersebut.

“Buku-buku ini sangat berarti bagi kami dan akan sangat bermanfaat bagi para pelajar di sekolah”, ungkap Kepala Sekolah SMKN 3 Morotai “Buku-buku ini diharapkan dapat menjadi stimulus bangkitnya minat belajar para pelajar yang berada di SMKN 3 Morotai. Kami berharap semangat para pelajar ini dapat berkobar layaknya semangat para pahlawan.”  ungkap Mayor Arm Afandi. (Effendi/Red)

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Haryantana, S.H.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *