Bupati Luwu Timur Budiman Lantik 14 Pejabat, 3 Diantaranya Eselon II Hasil Lelang Jabatan

Malili-Jppos Id Sul-Sel Bupati Budiman melantik 14 pejabat lingkup pemerintah kabupaten Luwu Timur, Rabu (08/05/2024). Pelantikan dan pengambilan sumpah para pejabat tersebut berlangsung di Aula rumah jabatan bupati Luwu Timur, Kawasan Puncak Indah Malili.

 

Para pejabat yang dilantik termasuk 3 jabatan pimpinan tinggi pratama (eselon) hasil lelang jabatan beberapa waktu lalu. Ketiga pejabat tersebut adalah Andi Juana (staf ahli hukum dan pemerintahan, Muhammad Sukri (kepala dinas pendidikan an kebudayaan), dan dr Benny (kepala dinas pemadam kebakaran).

 

Pejabat lainnya yang dilantik menurut bupati Budiman berdasarkan hasil jassement yang juga telah berlangsung beberapa waktu lalu.

 

Di antara pejabat yang dilantik adalah Fajar Wella (direktur BLUD RSUD I Lagaligo), Darmawan (sekdis pendidikan dan kebudayaan), Julianus (Camat Tomoni Timur, I Putu Gede (camat Angkona), Ketut Wiriawan (Kabag Ekbang), Herpik (Sekdis Kominfo).

 

“ Pelantikan pejabat hari ini juga telah mendapat persetujuan Menteri Dalam Negeri dan rekomendasi dari komisi aparatur sipil Negara (KASN). Pelantikan ini juga dimaksudkan untuk mengisi jabatan lowong, sekaligus promosi bagi ASN berprestasi sesuai dengan job fit beberap waktu lalu,” imbuh bupati Budiman.

 

Pelantikan dan pengambilan sumpah/ janji ini juga dihadiri sekda Lutim Bahri Suli, perwakilan kejaksaan negeri Luwu Timur, para kepala OPD/ Camat dan kabag lingkup pemerintah kabupaten Luwu Timur.(Jurnal Polisi Sul-Sel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *