Panen Raya Demplot Perikanan Kodim 1428/Mamasa TA 2024

JPPOS.ID || Mamasa – Danrem 142 Mamuju Brigjen TNI Deni Rejeki ,Komando Resort Militer (KOREM) 142/Taro Ada Taro Gauk (TTG) ,

Hari Kamis pukul 11 : 07 Tanggal 21 Maret 2024.
Bersama para rombongan Brigjen Deni Rejeki tiba di lokasi Demplot Perikanan Komando Rayon Militer (KODIM) 1428 Mamasa.

Demplot perikanan ini di kelola langsung oleh seluruh personil Koramil 1428-02/Sumarorong. jenis ikan yang ditebar adalah Nila Super dimana Penebaran benih di lakukan pada tanggal 9 Desember 2023 tahun lalu sebanyak tiga ribu limaratus ekor, dengan ukuran bibit sekitar dua atau tiga centi meter. Menurut Prans (ketua Pokdakan Lembah harapan) yang mensuplai bibit ikan dan pakan, dalam durasi seratus hari hanya menghabiskan pakan sebanyak tujubelas karung saja.

Dalam panen raya ini, juga dihadiri Dir Binmas Polda Sulbar Kombes Pol Agung Tru Widianto, Wakapolres Mamasa Kompol Ferey Hidayat R.S.I.K, Para Pejabat daerah,Kejari, Kapolsek Sumarorong, Camat Sumarorong, Lurah Sumarorong, parah Kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh agama Penyuluh Pokdakan, para ketua Pokdakan dan tokoh tokoh masyarakat.

Menurut Dandrem, Kegiatan ini dilakukan untuk mengedukasi mewujudkan program prioritas bapak Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KASAD). Demi mengatasi kesulitan Masyarakat, untuk menjadi penopang perekonomian juga menciptakan lapangan kerja baru.
Luar biasa patut diberi apresiasi karena hanya dalam seratus hari bisa mencapai tiga sampai empat ekor perkilo.

Dalam kesempatan ini juga Letkol TNI Arhanut Dodo Sahata menyerahkan bingkisan ke 30 warga kurang mampu sebagai wujud rasa empati, cinta kasih dan kepedulian terhadap sesama manusia

Demi mewujut nyatakan peningkatan ekonomi dan menjaga ketahanan pangan TNI-AD, Brigjen Deni Reski menjelaskan bahwa, juga sudah ada perjanjian kerjasama, atau Memorandum of understanding (MoU) dengan Mentri pertanian di tindaklanjuti dengan cara berkoordinasi dengan kepala dinas provinsi dan Kabupaten, dengan semua dinas, seperti; Dinas pertanian, peternakan, perkebunan serta semua instansi yang berhubungan atau berkaitan dengan ketahanan pangan, demi terwujudnya Indonesia yang lebih baik lagi.

Herman welly

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *