Babinsa Koramil 422-04/Balik Bukit Bersama Puskesmas Menghimbau Masyarakat Di pasar Lumbok Seminung.

JPPOS,Id.Liwa- Sekitar pukul 09.15 wib, Babinsa Koramil 04/Balik Bukit Kodim 0422/Lampung Barat, Serka Suntami dan 3 anggota beserta pihak Pukesmas Lumbok Seminung datangi Pasar untuk melaksanakan sosialisasi Protokol Covid-19 di Pasar Tradisional Lumbok Seminung Kecamatan Lumbok Seminung Kabupaten Lampung Barat. Jumat (16/10/2020)

Dalam kegiatan sosialisasi tersebut Babinsa Koramil 422-04/Balik Bukit mengimbau kepada pengunjung dan pedagang agar selalu mentaati protokol kesehatan jangan sampai diabaikan guna pencegahan wabah Covid-19 di wilayah Koramil 04/Balik Bukit.

“Kita sampaikan kepada pengunjung agar selalu mengingat 3M yakni memakai masker, mencuci tangn dan menjaga jarak dan begitu juga kepada para pedagang kita minta agar menyediakan tempat cuci tangan,” ujar Serka Suntami.

Lebih lanjut Babinsa menerangkan bahwa dalam penyampaian himbauan tersebut dirinya melakukan penekanan secara persuasif kepada pengunjung dan pedagang pasar dengan memberi pengertian kepada mereka betapa pentingnya mentaati protokol kesehatan karena itu untuk kepentingan kita bersama.

“Tujuan kita adalah mengajak masyarakat agar ikut bersama-sama mendukung upaya pemerintah dalam memutuskan mata rantai penyebaran wabah covid 19,” Ujar Serka Suntami.

Markoni jp.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *