Dandim 0429/Lamtim Resmikan Bedah Rumah Tidak Layak Huni

Jppos.id,Lampung Timur—Komandan Kodim (Dandim) 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH di dampingi Ketua Persit KCK Cab LIV Ny. Indra Puji meresmikan dan menyerahkan kunci program bedah Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Dusun VI, Desa Tambah Subur Kecamatan Way Bungur, Rabu (4/1/2023).

Turut hadir, Perwira Staf Kodim 0429/Lamtim, Danramil 429-02/ Way Bungur Lettu Arm. Johanes Sigit I, Kapolsek Way Bungur Iptu Riki Setiawan, S.H, Camat Way Bungur Lusi Aprina S. Kom, pengurus Ponpes Darul Fattah H. Muslih, Ka UPTD Sekecamatan Way Bungur, Kades Sekecamatan Way Bungur dan perwakilan Sungai Bungur Indo Perkasa Aris, pengurus Persit serta segenap tamu undangan.

Dandim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, S.H dalam sambutanya mengatakan, kegiatan bedah rumah yang telah di laksanakan merupakan program unggulan Kasad untuk membantu pemerintah mewujudkan masyarakat hidup baik dan sehat. Melalui program ini, TNI AD juga mendorong dan menumbuhkan kesadaran masyarakat bergotong royong serta semangat Kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Saya atas nama Komandan Kodim 0429/Lamtim mengucapkan terima kasih kepada Forkopimcam, para donatur, jajaran Kades Way Bungur dan masyarakat Dusun VI terkhusus Bapak Munjamil selaku Kadus serta kepala tukang yang telah menyelesaikan pengerjaan bedah rumah dari tanggal 30 November sampai dengan 25 Desember 2022”,

“Alhamdulillah, dari target waktu awal pengerjaan selama 1 bulan akan tetapi dengan penuh dedikasi, semangat gotong royong dan kekompakan masyarakat, bedah rumah dapat diselesaikan dalam waktu 26 Hari”,

“Pada hari ini, saya akan menyerahkan kunci bedah rumah kepada bapak Ujang Edi beserta keluarga. Puji syukur ini termasuk berkah atas do’a dari bapak Ujang Edi beserta keluarga sehingga Allah SWT menjawab dengan pembedahan rumah beliau melalui program TNI AD yang dilakukan oleh Kodim 0429/Lamtim”,

“Semoga dengan kegiatan bedah rumah ini bermanfaat, dapat memberikan hidup yang baik dan sehat serta kehadiran TNI khususnya Kodim 0429/Lamtim bisa memberikan dampak positif serta kenyamanan bagi masyarakat yang berada disekitar kita”,

“Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan rahmat, taufik dan hidayah-Nya serta memberikan petunjuk dan lindungan-Nya kepada kita semua dalam mengemban tugas pengabdian yang terbaik kepada masyarakat, bangsa dan negara yang kita cintai ini”, pungkas Dandim.

Pada kesempatan yang sama Bapak Ujang Edi di dampingi istri selaku penerima bedah RTLH dengan rasa suka cita mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu menyelesaikan pembangunan rumahnya.

“Kami mengucapkan terima kasih Kepada Bapak Dandim beserta jajaran, Bapak Kapolsek, Ibu Camat dan semua yang telah membantu mewujudkan impian memiliki rumah yang layak untuk di tempati, mudah-mudahan keikhlasan Bapak Ibu sekalian akan di catat sebagai amal ibadah”, ucapnya dengan terbata-bata.

Peresmian bedah RTLH di tandai dengan pemotongan pita dan penyerahan kunci secara simbolis oleh Dandim diberikan kepada Bapak Ujang dan istri.(pendim0429/Lamtim).

Pewarta: Spyn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *