Pastikan Keamanan Tahap Pemungutan Suara Kapolresta Bengkulu Bersama Forkopimda Cek TPS.

JPPOS.ID || BENGKULU KOTA – Sebagai wujud komitmen dalam mengawal serta mengamankan rangkaian Pilkada serentak 2024 pada tahap pemungutan suara, Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, S.I.K bersama Forkopimda Kota Bengkulu melaksanakan pemantauan pengamanan TPS dan situasi kamtibmas dibeberapa TPS di wilayah Kota Bengkulu, Rabu (27/11/24) pagi.

“Kegiatan ini dilaksanakan untuk memastikan keamanan lokasi pemungutan suara serta memastikan jalannya tahap pemungutan suara berjalan dengan lancar.”Ungkap Kapolresta.

Pengecekan dimulai dari Polresta Bengkulu dengan rombongan Kapolresta bersama Forkopimda menaiki Bus, bersama-sama menuju TPS di beberapa tempat di Kota Bengkulu.

Kapolres bersama unsur Forkopimda Kota Bengkulu meninjau kegiatan Pencoblosan di TPS, logistik pemilu, hingga memastikan kesiapan siagaan petugas di lapangan baik TNI, Polri ataupun Linmas.

Kombes Pol Deddy Nata mengatakan, pentingnya situasai yang aman selama proses pemungutan suara berlangsung.

“Kami bersama Forkopimda hadir untuk memastikan seluruh TPS di Kota Bengkulu aman kondusif, baik dari sisi fasilitas, logistik, maupun pengamanan, kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman saat memberikan hak suaranya,” ujarnya.

Selain itu, Forkopimda juga memberikan arahan kepada petugas TPS dan aparat keamanan yang bertugas di lokasi untuk mengantisipasi potensi gangguan, seperti kerumunan yang dapat menghambat kelancaran proses pemilihan.

Kapolresta mengingatkan seluruh pihak untuk menjaga netralitas dan menjalankan tugas sesuai dengan aturan yang berlaku.

Kegiatan pengecekan TPS ini merupakan bagian dari upaya koordinasi dan sinergi Forkopimda dalam mendukung kelancaran Pilkada serentak.

“Dengan persiapan matang dan pengawasan yang optimal, diharapkan proses demokrasi di Kota Bengkulu dapat berlangsung aman, damai dan sukses”, kata Pungkas Kombes Pol Deddy.

Kabidhumas Polda Bengkulu red Heno.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *