Dukung Timnas Indonesia U-23 di Semifinal Piala Asia U-23, Kapolsek Curugbitung Polres Lebak Gelar Nobar di Mapolsek Curugbitung

JPPOS.ID – LEBAK – Dalam rangka memberikan support dukungan dan doa untuk timnas Indonesia U-23 di semifinal piala asia U-23 melawan Uzbekistan U-23, Kapolsek Curugbitung Polres Lebak gelar nonton bareng di halaman Mapolsek Curugbitung, Kec. Curugbitung, Kab. Lebak, Banten. Selasa (30/04/2024).

Turut hadir dalam giat nonton bareng di Mapolsek Curugbitung AKP Hendro Bahar, S.H (Kapolsek Curugbitung), SERKA Mulyadi (Danposmil Curugbitung), Abah Gufron (Tokoh Masyarakat), Sdr. Baron (Tokoh Pemuda), Personil Polsek Curugbitung dan warga masyarakat kecamatan Curugbitung.

Menurut Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, S.I.K melalui Kapolsek Curugbitung AKP Hendro Bahar, S.H mengatakan “Ya, tadi malam kami dari Polsek Curugbitung menggelar nonton bareng di halaman Polsek Curugbitung bersama Danposmil Curugbitung, Para Tokoh, Personil Polsek Curugbitung dan juga warga masyarakat kecamatan Curugbitung.” Ujarnya.

Lebih lanjut Kapolsek Menjelaskan “Giat nobar yang di gelar di Polsek Curugbitung guna memberikan support dukungan serta doa untuk Timnas Indonesia U-23 kita yang bertanding di semifinal melawan Uzbekistan U-23 piala asia U-23.” Jelasnya.

Pada pertandingan semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia U-23 Vs Uzbekistan U-23 tadi malam Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Timnas Uzbekistan U-23 dengan 2-0.

“Ya, kita sudah saksikan bersama bahwa pertandingan semifinal Piala Asia U-23 tadi malam antara Indonesia U-23 Vs Uzbekistan U-23 di menangkan oleh Timnas Uzbekistan U-23 dengan 2-0.” Imbuhnya.

“Walaupun demikian kita sebagai warga masyarakat Indonesia harus bangga dengan apa yang telah dicapai oleh pemain muda Indonesia U-23 kita dan saya juga menghimbau kepada para tokoh dan warga masyarakat kecamatan Curugbitung untuk tetap semangat perjuangan Indonesia U-23 belum berakhir dan akan bertanding kembali melawan Iraq U-23 untuk memperebutkan juara ke 3.” Tutup Hendro.(*)
YANTO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *