Kasatnarkoba, Membuktikan Keseriusan Basmi Narkoba.

JPPOS.ID || BENGKULU SELUMA – Polres Seluma melalui Kasatnarkoba Iptu Franky Sirait bekerjasama dengan anggota Resnarkoba kembali membuktikan keseriusannya dalam membasmi peredaran Narkoba diwilayah Hukum seluama,dalam press Release 7 Pebruari 2024.

Terdugatersangka HS (44) tahun bersama rekanya AS. (23)tahun,pelaku diduga memiliki dan menyimpan bahan terlarang jenis tanaman berupaa daun ganja.

Berdasarkan keterangan informasi dari masyarakat adanya peredaran Narkoba jenis ganja diwilayah hukum Seluma,sehingga Resnarkoba yang dipimpin langsung oleh Kasatnarkoba Iptu Franky Sirait, dan melakukan pengejaran langsung tersangka HS yang kebetulan pada saat peggrbekan tersangka HS berada dirumah saudaranya.

Berkat keuletan pihak Resnarkoba akhirnya tersangka HS berhasil ditangkap,petugas sempat kebingungan sebab saat tersangka ditangkap,petugas tidak mendapatkan barang bukti,namun saat petugas melakukan interogasi da bujukan keluarga akhirnya tersangka HS mengakui,kalau ia menyimpan barang haram tersebut diseputaran rumah keluarganya.

Petugas Resnarkoba saat melakukan pengembangan dari pengakuan tersangka HS berdasarkan keterangan tersangka bahwasanya ada tersangka lain yang memang pernah memiliki dan menyimpan barang haram tersebut,adapun yang dimaksudkan tersangka HS adalah berinisial AS yang kesehariannya adalah supir.

Tak mau kehilangan mangsanya Kasatnarkoba langsung mengejar tersangka yang dimaksud.(AS),saat dipertemukan akhirnya tersangka AS mengakui pernah menyimpan dan menguasai barang haram tersebut.

Berdasarkan keterangan keduanya bahwa barang tersebut didapat dari temanya yang ada di Bengko yang ditanam disela sela pohon kopi dan peruntukannya buat pakai sendiri dan tidak untuk perjual belikan.

Memang dari hasil penangkapan ini tersangka saat di tes urine hasilnya negatif,dari hasil ini memang tidak ditemukan hasil penggunaan barang haram tersebut, dikarenakan penggunaan tersangka berselang selang dalam keadaan tedak terus menerus sehingga saat dites urine hasilnya negatip.

Dari hasil penangkapan ini Kasatnarkoba berharap meminta pada masyarakat untuk kerjasama nya agar bisa segera melaporkan ke Resnarkoba bila menemukan adanya peredaran Narkoba dilingkungan kita,terkhusus wilayah hukum polres Seluma ” ungkap Kasatlantas IPTU Franky Sirait.

Heno.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *