Sidak! Wagub Mian: Pangkalan Wajib Pasang Harga Resmi, Gas Elpiji 3 Kg Harus Terjangkau.

JPPOS.ID || BENGKULU – Laporan masyarakat tentang melonjaknya harga gas elpiji 3 kg di Kota Bengkulu sampai ke telinga Wakil Gubernur Mian. Tak mau tinggal diam, ia langsung turun ke lapangan, meninjau pangkalan dan warung eceran untuk memastikan distribusi dan harga tetap terkendali.

 

Didampingi sejumlah kepala OPD dan perwakilan Pertamina, sidak dimulai di Pangkalan Gas Elpiji 3 Kg di Jalan Danau. Mian ingin memastikan stok dan distribusi berjalan lancar, terutama di minggu ketiga Ramadan, ketika kebutuhan rumah tangga biasanya meningkat.

 

“Hari ini saya mengecek langsung distribusi LPG 3 Kg. Pastikan pasokan tetap stabil, jangan sampai ada kelangkaan,” kata Mian di lokasi.

 

Dua pangkalan utama yang dikunjungi adalah Pangkalan Bulang Putra di Jalan Danau dan Pangkalan Khairunisak di Sawah Lebar. Di Sawah Lebar, Mian bahkan menimbang langsung tabung gas untuk memastikan isinya sesuai standar.

 

Selain mengecek ketersediaan, Mian juga menginstruksikan agar pangkalan memasang stiker harga eceran tertinggi (HET) secara jelas.

 

“Saya sudah minta pangkalan tempel harga HET Rp19 ribu. Kalau di warung dijual Rp23 ribu, itu masih wajar,” tegasnya.

 

Sementara itu, pemilik Pangkalan Khairunisak, Rusli, menyampaikan harapannya agar distribusi gas selama Ramadan bisa ditambah.

 

“Stok aman, nggak ada kelangkaan. Tapi permintaan meningkat, jadi kalau bisa pasokan juga ditambah,” ujar Rusli.

Humas Pemprov Bengkulu red Heno.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *