Kapolsek Takkalalla Polres Wajo Dampingi Bupati Dalam Kunjungan Pertanian Terpadu

Wajo – Jppos.Id Untuk mewujudkan kemandirian pangan ditengah pandemi, Jajaran Polsek Takkalalla Polres Wajo yang dipimpin Kapolsek Takkalalla Polres Wajo Iptu Bambang Purwanto, SH. bersama Personil melaksanakan pengamanan kunjungan Bupati Wajo H.Amran Mahmud yang bertempat Di Desa Parigi Kecamatan Takkalalla Kabupaten Wajo. Senin (20/9/20).

Kegiatan kunjungan tersebut, dalam rangka monitoring dan meninjau persiapan peresmian “Sekemala Integrated Farming” yang rencana nya akan diresmikan oleh Menteri Pertanian pada tanggal 24 September 2020.

Pada kesempatan tersebut Bupati Wajo H.Amran Mahmud di dampingi Ka Dispangtan, Ka Dinas PU menyampaikan arahan kepada panitia Sekemala Integrated Farming mengenai penerapan Pola integrated Farming.

“Integrated farming merupakan suatu pola pengelolaan pertanian terpadu dalam satu hamparan, dibudidayakan banyak komoditas yakni padi, sayur, ayam, lele, sapi, dan komoditas pangan lainnya”. Tutur Bupati Wajo

Kegiatan tersebut merupakan program dari Kementan RI atau Pemerintah Pusat dalam rangka mewujudkan kemandirian pangan. Tambahnya.

Kapolres Wajo AKBP M.ISLAM. A, S.I.K, melalui Kapolsek Takkalalla IPTU Bambang Purwanto, S.H., mengatakan, pengamanan dan pengawalan ini merupakan salah satu bentuk dari pelayanan Kepolisian serta wujud keseriusan jajaran Kepolisian dalam mendukung program pemerintah .

“Dalam rangka mensukseskan program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan di tengah pandemi, yang salah satunya dengan “Integrated farming system” atau sistem pertanian terpadu”. Pungkas (Kaperwil Jppos.Id Sul-Sel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *