Jppos.id || Dalam rangka HUT ke 77 Persit Kartika Chandra Kirana tahun 2023 Korem 052/Wkr,melaksanakan kegiatan Bhakti sosial dan Jumat berkah dengan memberikan paket sembako dan santunan ke Panti Jompo dan Lansia Husnul Khatimah Islamic village Kelapa Dua Kabupaten Tangerang dan Yayasan yatim dan Dhuafa Almubok Kelurahan Poris Gaga Baru , Batuceper, Kota Tangerang .Jumat (03/03/2023)
Kegiatan Bhakti sosial dan anjangsa yang di hadiri oleh Danrem 052/Wkr, Brigjen TNI Putranto Gatot SH,S.Sos.,M.M.,ibu Ketua Persit Koorcab Rem 052 PD Jaya ini dilaksanakan dalam rangka rangkaian HUT ke 77 Persit Kartika Chandra Kirana .
Dalam Bhakti sosial dan Anjangsa ke panti Jompo dan Lansia Husnul Khatimah Islamic Village Wakil Ketua Yayasan,Ibu Hj Elismawati menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ibu Ketua Persit dan Rombongan yang telah bersilaturahmi ke Panti.Kegiatan ini semoga membawa keberkahan bagi kami.
Sementara itu Ibu Ketua Persit KCK Koorcab Rem 052 PD Jaya,Ny.Henny Putranto Gatot dalam kunjungannya menyampaikan,bahwa niat ini sudah terbersit dan kami niatkan sejak lama,namun kami mencari momen yang tepat sehingga baru bisa terlaksana sekarang ini bertepatan dengan rangkaian HUT ke 77 Persit Kartika Chandra Kirana.
“Harapannya Kakek dan nenek yang ada di panti ini dengan adanya kami bersilaturahmi dan berbagi sedikit rejeki bisa menambah motivasi dan berbagai kebahagiaan.” Ungkapnya.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan menuju Asrama Yayasan Al Mubarok yang berada di wilayah Poris Gaga Baru Kecamatan Batuceper.yang di sambut oleh Wakil Walikota Tangerang,Ketua Yayasan Al Mubarok dan unsur Forkopimcam Kecamatan Batuceper.
Dalam sambutannya Wakil Walikota Tangerang Bpk Drs H Syahruddin menyampaikan saya sangat terkesan dengan niat mulia bapak Danrem,yang dengan tulus membantu mengentaskan kesulitan masyarakat,semoga niat baik ini membawa kita semua yang ada di wilayah Tangerang tergerak hatinya untuk mengikuti apa yang telah di contohkan beliau.
“Kegiatan ini tentunya selain bersilaturahmi akan memberikan motivasi dan semangat bagi anak anak yang ada di Asrama ini”Ungkapnya.
Danrem 052/Wkr dalam sambutannya menyampaikan acara ini kami lakukan rutin selain bersilaturahmi juga untuk mengetahui kondisi di wilayah sekaligus memberikan motivasi bagi adik adik yang ada disini
Saya berpesan agar adik adik yang ada disini terus belajar yang rajin dan serius untuk mengapai masa depa dan cita-cita yang ingin di raih”
“Tidak ada orang sukses tanpa di dasari dengan belajar dan berlatih di masa mudanya,orang orang yang sekarang sukses tentu di masa kecil dan mudanya rajin belajar serta tidak lupa pula diiringi doa kepada Allah SWT “ungkap Danrem.
Untuk menjalin komunikasi dan silaturahmi dengan unsur Forkopimda Danrem dan rombongan melanjutkan kegiatan ke kediaman Wakil Walikota dilanjutkan ramah tamah dan sholat Jumat bersama.
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Kasrem 052/Wkr,Para Kasi Korem dan Unsur Forkopimcam Kecamatan Batuceper Kota Tangerang.
(Penrem052/Erf)