Personel Kodim 0429/Lamtim Terima Suntikan Vitamin C Injeksi

 

 

Jppos.id, Lampung Timur—Pemberian suntikan Vitamin C injeksi kepada seluruh Prajurit Kodim 0429/Lamtim berlangsung di Aula Gatot Soebroto, Makodim, Jl. Soekarno-Hatta, Desa Mataram Marga, Kecamatan Sukadana, Jum’at (26/5/2023).

Acara tersebut ditinjau langsung Dandim 0429/Lamtim Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH di dampingi Perwira Staf serta para Danramil jajaran.

Disela-sela kegiatan, Dandim menyampaikan pemberian vitamin C injeksi guna meningkatkan imun/kekebalan tubuh bagi seluruh Prajurit Kodim 0429/Lamtim.

“Terima kasih kepada Tim kesehatan Poskesdim dan Tim kesehatan dari Puskesmas Sukadana telah turut serta membantu terselenggaranya kegiatan ini”, jelas Dandim.

Lebih lanjut Dandim mengatakan, dengan bantuan vitamin C injeksi ini diharapkan dapat membantu meningkatkan daya tahan tubuh anggota Kodim 0429/Lamtim khususnya dan para Babinsa dalam melaksanakan tugas teritorial diwilayah.

“Kami mengapresiasi dan meyambut baik kepedulian dari Komando atas untuk membantu menjaga kesiapan fisik, daya tahan tubuh para Babinsa sehingga lebih prima dan sigap dalam tugas”, pungkas Letkol Czi. Indra Puji Triwanto, SH.

Pada kesempatan yang sama, tim kesehatan Puskesmas Sukadana dr. Ira Irawan menyampaikan sebelum disuntik, terlebih dahulu si penerima dilakukan pengukuran tekanan darah dan konsultasi medis.

“Meskipun yang di berikan ini vitamin, kami dari Tim kesehatan tidak mau beresiko sehingga prosedur tetap kita jalankan, seperti pengecekan tekanan darah dan lain sebagainya guna memastikan si penerima manfaat tidak alergi vitamin dan memiliki riwayat penyakit asam lambung atau gangguan kesehatan lain terkait sehingga merugikan bagi yang bersangkutan.” Jelasnya.(Pendim0429/lamtim).

Pewarta: Spyn.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *