JPPOS.ID | Melawi, Kalbar – Kopral Dua Dwi Haryanto, seorang Bintara Pembina Desa (Babinsa) dari Koramil 1205-13/Ella Hilir, kembali menunjukkan kecintaannya terhadap olahraga bela diri tradisional Indonesia, Pencak Silat. Sebagai anggota aktif Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT), ia berhasil mengantarkan anak-anak asuhnya meraih juara dalam Kejuaraan Pencak Silat Kabupaten Melawi. Selasa (19/11/2024).
Kejuaraan yang digelar untuk memperebutkan tiket ke Kejuaraan Daerah (Kejurda) ini berlangsung di GOR Melawi selama tiga hari, menghadirkan para pesilat muda berbakat dari berbagai Kecamatan. Anak asuh Kopda Dwi tampil memukau dengan kombinasi teknik serangan, ketahanan fisik, dan semangat juang tinggi.
“Saya sangat bangga dengan perjuangan anak-anak asuh saya. Mereka berlatih dengan keras selama ini, tentu itu semua untuk ini, dan hasilnya sangat membanggakan, kami keluar sebagai juara umum 1 dari beberapa perguruan pencak silat,” ujar Kopda Dwi dengan penuh haru.
Dukungan Kopda Dwi tidak hanya terbatas pada pelatihan teknik bela diri. Ia juga menjadi sosok motivator yang selalu memberikan semangat kepada para anak asuhnya. “Dalam bela diri, tidak hanya teknik yang penting, tapi juga mental dan karakter. Saya selalu menanamkan kedisiplinan dan sportivitas kepada mereka,” tambahnya.
Salah satu anak didiknya, Ali Fauzi (16), yang meraih medali emas dalam ajang tersebut mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kopda Dwi. “Pak Dwi selalu membimbing kami dengan sabar, bahkan saat kami merasa lelah. Berkat beliau, kami bisa percaya diri dan mengeluarkan kemampuan terbaik di kejuaraan ini.”
Danramil Ella Hilir, Peltu Iwan Saragih, memberikan apresiasi atas dedikasi Kopda Dwi. “Kopda Dwi adalah contoh nyata Babinsa yang tidak hanya menjalankan tugas keamanan dan ketertiban, tetapi juga berkontribusi besar dalam pembinaan generasi muda melalui olahraga,” katanya.
Dengan hasil ini, beberapa anak asuh Kopda Dwi dipastikan lolos ke Kejurda Porprov dan siap membawa nama baik Kabupaten Melawi di tingkat yang lebih tinggi. Capaian ini sekaligus menjadi bukti bahwa semangat dan kecintaan terhadap budaya bangsa seperti Pencak Silat dapat menjadi jalan untuk membangun karakter generasi muda yang tangguh dan berprestasi.
“Semoga pencapaian ini bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk terus mendukung olahraga tradisional kita,” tutup Kopda Dwi.
Sumber : Pendim1205 Sintang
Editor: Budiyanto Tio