Jppos.id || Kodam Jaya, Kota Bekasi – Sebanyak 14 Stand UMKM meriahkan Bazar Murah Kodim 0507/Bekasi, guna membantu perekonomian rakyat.
Saat meninjau stand bazar Dandim 0507/Bekasi Kolonel Kav Luluk Setyanto M.P.M., menyampaikan kepada media pendim bahwa kegiatan bazar Ramadhan Kodim 0507/Bekasi ini merupakan kegiatan serentak yang dilaksanakan di seluruh wilayah Kodam Jaya dalam rangka menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 dengan harga dibawah standar harga diluar. Minggu (16/4/2023).
Menurutnya, kegiatan bazar murah ramadhan kali ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memperoleh harga kebutuhan bahan pokok dengan harga yang terjangkau.
“Kita ingin membantu masyarakat supaya belanjanya tidak mahal. Insya Allah di bawah harga normal,” kata Dandim.
Agenda bazar murah ramadhan tahun ini dilaksanakan hanya sehari yaitu di hari Minggu (16/4/2023) dengan menyediakan bahan pokok meliputi, minyak goreng, telur, gula, kecap, daging sapi, daging ayam serta makanan ringan.
Salah satu pengunjung bazar Bapak Jono sangat antusias belanja sembako dengan harga yang relatif murah, “Terima Kasih Kodim 0507/Bekasi telah menyelenggarakan bazar murah dan sangat membantu kebutuhan masyarakat menjelang hari raya idul fitri”, Tutur Bapak Jono. (Sumber Kodim 0507/Bekasi).