JPPOS.ID || POLRESTA SERKOT_Jajaran Polsek Kasemen Polresta Serkot, terus meningkatkan upaya keamanan dengan mengintensifkan patroli dialogis di daerah-daerah rawan kejahatan. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi potensi tindak kriminal, seperti pencurian, perampokan, dan kekerasan yang sering terjadi pada siang dan malam hari. Kapolsek Kasemen mengatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan strategi untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya kewaspadaan. Kamis (07/11/2024)
Kegiatan patroli ini melibatkan anggota kepolisian yang berkeliling di berbagai titik yang dianggap rawan tindak kriminalitas, terutama di kawasan pemukiman padat penduduk dan jalur-jalur transportasi yang sering sepi pada siang dan malam hari. Selain itu, polisi juga mengadakan dialog langsung dengan warga untuk mendengarkan keluhan mereka terkait masalah keamanan serta memberikan himbauan agar tetap waspada dan melaporkan setiap aktivitas mencurigakan.
Menurut Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin, S.H.,M.H, dengan mendekatkan polisi kepada masyarakat, diharapkan warga merasa lebih aman dan memiliki rasa percaya kepada pihak kepolisian.
“Kami tidak hanya berpatroli, tetapi juga aktif berdialog dengan masyarakat. Hal ini bertujuan untuk menciptakan situasi kondusif dan mencegah potensi gangguan keamanan,” ujarnya.(*)
YANTO