Jurnalpolisipos.id||POSO(Sulteng) – Bhakti Sosial yang dilaksanakan oleh Polres dan jajaran dalam rangka Hari Bhayangkara Ke-75 Tahun 2021. Kamis, (24/06/2021).
Sesuai dengan Tema Hari Bhayangkara Ke-75 Tahun 2021 ini, “Transformasi Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan covid-19 untuk Masyarakat Sehat dan pemulihan Ekonomi Nasional menuju Indonesia Maju “.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ketua Seksi Bhakti Sosial Kasat Sabhara AKP Sudji Hartono,SH bersama dengan rombongan, Bhakti Sosial kali ini lebih di prioritaskan kepada warga masyarakat yang terdampak ekonominya disebabkan karena kelompok MIT Poso.
Kasat Sabhara AKP Sudji Hartono saat di temui oleh beberapa media, mengatakan bahwa kegiatan Bhakti Sosial ini kita laksanakan untuk membantu sesama dan meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dan masyarakat yang mengalami dampak akibat kelompok MIT.Ungkap beliau
Selain itu juga kami melaksanakan Patroli Kemanusiaan dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman terhadap masyarakat guna terjalinnya komunikasi dan silaturahmi antara masyarakat,TNI dan Polri serta pemeliharaan kamtibmas guna mencegah terjadinya gangguan teror ataupun hal-hal yang tidak diinginkan yang dilakukan oleh kelompok teroris MIT yang terjadi di wilayah Kabupaten Poso.
Caranya langsung menuju sasaran dimana ditemukan warga yang kurang mampu kami berikan bantuan berupa sembako.Tutup Kasat.
Lokasi yang menjadi sasaran Bhakti sosial dan Patroli Kemanusiaan di Panti Sosial terpadu Bina Tunas harapan Desa Pinedapa Kecamatan Poso Pesisir dan masyarakat yang kurang mampu diwilayah Poso Pesisir bersaudara.
Masyarakat sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Bapak Kapolres Poso dan Jajarannya, Mudah-mudahan Tuhan Yang Maha Kuasa menjadikan Kota Poso ini menjadi Kota yang Aman, Nyaman dan Damai.
(Revino/JPPos Sulteng)