JPPOS.ID || POLRESTA SERKOT_Untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Hukum Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten, Bripka Rendi dan Bripka Aris melaksanakan patroli dialogis dan sambang warga di Kampung Lamaran Kelurahan Bendung Kecamatan Kasemen Kota Serang. Rabu (09/10/2024)
Dalam kegiatan patroli Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten tersebut, Bripka Rendi dan Bripka Aris menyambangi warga yang lagi nongkrong di warung menyampaikan himbauan kamtibmas mengajak kepada warga untuk tidak melakukan tindakan yang dapat meresahkan masyarakat dan bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di desa.
Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin, S.H.,M.H mengatakan sasaran kegiatan Patroli Dialogis Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten ini yaitu miras, premanisme, senpi/sajam, narkoba, judi, curat, curas, curanmor, dan penyakit masyarakat lainnya yang berada di wilayah hukum Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten.
“Patroli ini terus ditingkatkan guna mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas serta dapat menciptakan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat,” kata Kapolsek Kasemen.
“Diharapkan melalui kegiatan Patroli rutin Polsek Kasemen Polresta Serkot Polda Banten ini dapat mempererat tali silaturahmi antara Personil dengan masyarakat, sehingga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif dapat dipertahankan, pungkasnya.(*)
YANTO