Kapolresta Pati Pimpin Upacara Peringatan Hut RI ke -78 di Mapolresta


JPPOS||ID-Pati, Kepolisian Resort Kota Pati, Polda Jateng, menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 di Halaman depan Mapolresta Pati, Kamis (17/08/2023). Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh personel Polres beserta Aparatur Sipil Negara (ASN) Polresta Pati.

Dalam suasana khidmat, Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Dalam amanatnya, Kapolresta mengajak seluruh personel untuk terus mengenang perjuangan para pendahulu dan pahlawan yang telah merebut kemerdekaan bagi bangsa ini.

Ia menekankan bahwa saat ini, tanggung jawab besar mengemban misi untuk mengisi kemerdekaan dengan memberikan kinerja terbaik bagi kemajuan bangsa dan negara.

“Saya mengajak kepada seluruh rekan-rekan sekalian untuk terus berjuang meneruskan apa yang sudah dilakukan oleh para pendahulu, para pahlawan. Utamanya saat ini kita memiliki kewajiban untuk mengisi kemerdekaan dengan memberikan kinerja terbaik bagi bangsa dan negara,” Kata Kapolresta.

Lebih lanjut, Kapolresta Pati mengatakan Upacara peringatan Hari Kemerdekaan ini tidak hanya menjadi ajang untuk mengenang sejarah, tetapi juga momentum untuk memberikan kontribusi positif bagi kemajuan Indonesia.

“Dengan semangat juang dan tekad yang tinggi, Polresta Pati siap melangkah maju untuk terus bekerja keras demi mewujudkan cita-cita kemerdekaan dan membangun masa depan yang lebih baik bagi bangsa dan negara”. Pungkasnya.

(Humas Resta Pati/Atto-team)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *