Kabag OPS Polresta Tangerang Hadiri Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024

JPPOS.ID || TANGERANG – Kabag OPS Polresta Tangerang, Kompol Kosasih menghadiri kegiatan apel siaga pengawasan dan deklarasi pemilihan damai 2024, pada Rabu sore (25/09/2024) bertempat di Lapangan Hotel Vivere Gading Serpong.

Apel dipimpin oleh Penjabat Bupati Tangerang Andi Ony dan juga dihadiri oleh Wakapolres Tangsel, Danramil 02 Curug, dan anggota Panitia Pengawas Pemilu se-Kabupaten Tangerang.

Sebelum melaksanakan apel, diawali dengan kegiatan pelatihan pengawasan tahapan pemilihan, bertempat di Ballroom Vivere Hotel Gading Serpong. Dalam kesempatan tersebut, Ketua Bawaslu Kabupaten Tangerang, Muslik memberikan rompi Bawaslu kepada PJ Bupati Tangerang.

Setelah kegiatan pelatihan selesai dilaksanakan, para peserta bergeser menuju lapangan untuk melaksanakan apel siaga pengawasan. Apel siaga ini merupakan bagian dari upaya Bawaslu Kabupaten Tangerang dalam memastikan seluruh tahapan Pilkada 2024.

Dalam amanatnya, PJ Bupati Tangerang menyampaikan bahwa para petugas Bawaslu adalah garda terdepan pengawasan Pilkada Kabupaten Tangerang 2024, serta penegasan komitmen Bawaslu untuk menjaga integritas dan kredibilitas proses Pilkada melalui pengawasan yang ketat dan profesional.

“Kami siap menjalankan tugas pengawasan demi memastikan Pilkada Kabupaten Tangerang dapat berjalan dengan jujur, adil, dan transparan. Jika masyarakat menemukan adanya pelanggaran Pilkada, jangan ragu untuk melapor kepada pihak Bawaslu karena itu merupakan bentuk sinergi antara pemerintah dan masyarakat serta wujud hadirnya negara di masyarakat,” ujarnya.

Dengan digelarnya Apel Siaga Pemilihan ini, Bawaslu Kabupaten Tangerang berharap dapat meningkatkan kesiapan dan kesadaran semua pihak dalam mengawal jalannya Pilkada Kabupaten Tangerang tahun 2024, sehingga menciptakan iklim demokrasi yang damai dan menghasilkan pemimpin yang amanah dan sesuai pilihan masyarakat Kabupaten Tangerang.(*)
YANTO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *