JPPOS.ID||LAMALA(BANGGAI) – Kepolisian Sektor Lamala bersama Koramil menggelar patroli dialogis bersama guna mengantisipasi perkembangan situasi selama pentahapan Pilkada serentak tahun 2020 di Kabupaten Banggai, Senin (7/9).
Kapolsek Lamala AKP I Nyoman Dunia, SH mengatakan, Patroli gabungan ini dilakukan sebagai upaya TNI-Polri dalam mencegah terjadinya gangguan kamtibmas dan memberikan rasa aman serta nyaman di tengah-tengah masyarakat.
“Kegiatan ini merupakan wujud sinergitas dan kekompakan TNI-Polri untuk memberikan rasa aman dan nyaman demi terciptanya situasi yang kondusif,” sebut Kapolsek.
Dalam patroli dialogis itu, lanjut AKP I Nyoman Dunia, masyarakat diimbau untuk dapat membantu TNI-Polri dalam menjaga kondusifitas kamtibmas dengan tetap menjaga tali persaudaraan selama perhelatan pesta demokasi.
“Masyarakat juga di imbau agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran covid-19,” ungkap mantan Kasat Tahti Polres Banggai ini.
Selama kegiatan patroli dialogis tersebut, kata Perwira tiga balak ini, masyarakat mengucapkan terima kasih kepada TNI-Polri yang telah bersinergi mengingatkan serta mengajak masyarakat untuk menjaga kamtibmas dan mematuhi protokol kesehatan.
“Alhamdulillah kegiatan ini mendapatkan apresiasi dari masyarakat,” tutup AKP I Nyoman Dunia.
(Revino/JP – Humas Polres Banggai)