Jaga Kamtibmas Yang Kondusif Bhabinkamtibmas Polsek Cipocok Jaya Polresta Serkot Rutin Sambangi Pos Ronda

JPPOS.ID || POLRESTA SERKOT _ Untuk mencegah adanya gangguan kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Cipocok Jaya, bhabinkamtibmas Polsek Cipocok Jaya Brigpol Ari H Dialogis dengan Petugas Jaga Ronda melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan kamtibmas yang aman dan kondusif salah satunya dengan kegiatan Patroli Pos Ronda dan cek pos kamling di Lingkungan Kubang Kel. Banjarsari Kec. Cipocok Jaya, Kota Serang. Jum’at (29/11/24).

Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K., melalui Kapolsek Cipocok Jaya AKP Sudibyo Wardoyo, SH menyampaikan kepada bhabinkamtibmas lakukan Penggalangan dan silaturahmi kepada Masyarakat supaya Masyarakat Mengaktifkan kembali Pos Ronda yang sudah tidak aktif supaya Aktif demi Membantu kepolisian dalam hal menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

“Poskamling masih sangat efektif dalam menjaga kamtibmas di wilayah. Jika mengetahui sesuatu hal yang mencurigakan atau kejadian menonjol, petugas ronda agar segera melaporkan kepada pihak Kepolisian,” ujar Aipda Dendi Suhendi, SH Kasi Humas Polsek Cipocok Jaya.

Kegiatan patroli sambang ini merupakan salah satu kegiatan rutin dalam upaya menghidupkan kembali kegiatan siskamling guna terciptanya situasi yang aman dan kondusif.(*)

YANTO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *