JPPOS.ID||LUWUK(BANGGAI) – Satuan Lalu Lintas Polres Banggai menggelar Bakti Sosial (Baksos) dengan membagikan ratusan paket sembako dan masker kepada masyarakat berekonomi lemah yang terdampak wabah Covid-19, Kamis (17/9).
Penyaluran Sembako dan Masker sejumlah 165 paket yang dipimpin langsung Wakapolres Banggai Kompol Esriyati Ndese SH, MH didampingi Kasat Lantas AKP I Dewa Made Arda, SH, SIK, itu melibatkan seluruh personel Satlantas.
AKP I Dewa Made Arda mengungkapkan, ratusan paket sembako dan masker tersebut dibagikan kepada warga terdampak wabah Covid-19 seperti, sopir angkut,sopir truck, tukang ojek dan buruh.
“Baksos ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-65 tahun 2020,” ungkap AKP I Dewa Made Arda
AKP I Dewa Made Arda mengatakan, kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan Polisi Lalu Lintas ini untuk lebih mendekatkan diri dan bersilaturahmi serta merupakan wujud nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.
“Ini adalah wujud nyata bahwa POLRI hadir dan peduli warga berekonomi lemah khususnya terdampak wabah virus ini,” tutur Perwira tiga balak ini.
Selain menyalurkan bansos, lanjut AKP I Dewa Made Arda, pihaknya juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk tertib dan disiplin berlalu lintas serta mengunakan masker untuk melaksanakan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.
“Pada kegiatan ini juga kita memberikan edukasi kepada masyarakat pentingnya disiplin berlalu lintas dan protokol kesehatan,” tutup Kasat Lantas.
(Revino/JP – Humas Polres Banggai)