Gerakan Vaksinasi PRESISI Polda Sumut Melalui Polres Nias di Teruskan Polsek Lahewa Di Kabupaten Nias Utara.

JPPOS.ID,Lahewa Nias Utara,Kapolres Nias AKBP Wawan Iriawan,S.I.K, melaksanakan Vaksinasi massal di wilayah Kabupaten Nias khususnya di Kecamatan Lahewa.

Kapolsek Lahewa mengatakan Dalam upaya mempercepat target pemerintah terkait pembentukan herd immunity dan penurunan level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), di wilayah Kabupaten Nias Utara Khususnya di Kecamatan Lahewa,Polsek Lahewa kembali melakukan Vaksinasi Covid – 19 secara massal di Aula Kantor Camat Lahewa,Jumat(02/10/2021)

Kapolsek Ipda Hesena Ziliwu,SH.,MH mengaku, pihaknya telah melakukan Vaksinasi Covid – 19 terhadap masyarakat umum, untuk kesekian kalinya “Kita terus akan lakukan Vaksinasi Covid – 19 untukmasyarakat “ucapnya”

Menurutnya, hal ini dilakukan untuk mempercepat pembentukan herd immunity bagi warga “Kita mendukung pemerintah dalam mempercepat pembentukan kekebalan tubuh”ucap Hesena Ziliwu.

Kemudian, lanjutnya pelaksanaan Vaksinasi Covid – 19 ini juga sebagai salah satu bentuk untuk mempercepat penurunan level PPKM khususnya di wilayah Hukum Polsek Lahewa.

Untuk hari ini sebut Kapolsek, yang akan mengikuti Vaksin sebanyak 700,terdiri dari Pelajar,SMP N.1 Lahewa,SMP.N 2, SMA.N.1 Lahewa,dan SMK, dan warga juga ikut mendapatkan suntikan Vaksinasi Covid – 19.

Hesena Ziliwu mengingatkan kepada Pelajar dan Siswa dan Masyarakat ikut menjalani Vaksinasi Covid – 19 untuk tetap mematuhi peraturan protokol kesehatan (prokes) yang sudah dianjurkan Pemerintah “Kita tidak boleh lengah, meski sudah di vaksin untuk tetap menerapkan Prokes,seperti Gerakan 5M,tetap pakai Masker,Mencuci tangan,Menjaga Jarak, Menjauhi kerumunan dan Membatasi Mobilisasi Intraksi,”pesannya.”

Kapuskesmas Lahewa Ysesaya Daeli mengatakan, Pihaknya selalu mendukung Program pemerintah untuk melaksanakan Vaksinasi massal Kepada Siswa SMP, SMA dan Masyarakat,itu sudah menjadi tanggung jawab kita sebagai medis.

Siswa dan masyarakat Kecamatan Lahewa menyampaikan sangat antusias dan kedepan agar Pak Kapolri dan Pemprovsu agar mendorong stok Vaksinasi di Nias Utara,dan juga harapan kami masyarakat karena bisa kerjasama dengan pihak Polsek Lahewa,atas pelaksanaan Vaksinasi Massal ini, semoga dengan kegiatan Vaksinasi Massal ini bisa semakin berkurangnya wabah virus corona dan semakin mudah memutus mata rantai penyebaran Covid -19″.imbuhnya,

Turut Hdir Kapolres Nias AKBP, wawan Iriawan,S.I.K, Camat Lahewa Fekolima Lase,Sekcam Lahewa Fatilala Lase,Kapolsek Lahewa Ipda Hesena ,S.H.,M,H.dan Seluruh Personil Polsek Lahewa, Kanit Binmas Aiptu Egidius Lase,Kanit Reserse Aippda Benny Panjaitan Koramil 05/Lahewa yang di Wakili,Serda Yanuari Lase dan Serda O. Zendrato, Kepala SMP Negeri 1Lahewa, Kepala SMP Negeri 2 Lahewa,(Pewarta Asli Lase.)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *