Cek Kesiapan Personel, Waka Polres Pulang Pisau Pantau Pos Pam Terpadu Ops Ketupat Telabang 2024.

 

JPPOS.ID || KALIMANTAN TENGAH – Pulang Pisau Wakapolres Kompol Dr. Edia Sutaata, S.H., M.H., melakukan pengecekan di Pos Pengamanan (Pos Pam) terpadu dan Pos Pelayanan (Pos Yan) Operasi Ketupat Telabang 2024 untuk memastikan kelengkapan dan kesiapan personel yang terlibat dalam pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah dan arus mudik serta arus balik lebaran 2024. Selasa (09/04/2024) sekira pukul 11.00 Wib.

Adapun Pos yang dikunjungi adalah Pos Pengamanan yang berada di Jln. Trans Kalimantan Km.10 Desa Anjir Pulang Pisau, Kab.Pulang Pisau, Prov. Kalimantan tengah.

Wakapolres mengimbau kepada semua anggota Polri yang terlibat dalam pelaksanaan penjagaan Pos Pengamanan, dan juga instansi yang terlibat untuk waspada dan tanggap dengan situasi sekitar.

Selain memberikan arahan, Wakapolres juga memastikan kelengkapan dan kesiapan personil yang terlibat dalam kegiatan Pos pengamanan dan juga memberikan penekanan terkait beberapa sarana inventaris sebagai kelengkapan perorangan penunjang pelaksaan tugas harus dijaga dan dirawat.

“Untuk barang inventaris seperti alat komunikasi (HT) hingga Senpi, saya harapkan anggota jangan sampai menyepelekan. Setiap pergantian tugas jaga harus ditulis lengkap di buku mutasi, agar perwira pengendali lebih mudah dalam melakukan cek dan kontrol agar mudah dipertanggungjawabkan penggunaanya,” ujarnya.

“Fokus utama kami sesuai dengan perintah untuk melakukan pengamanan menjelang, pada saat hingga paska perayaan hari raya Idul Fitri. Untuk itu saya minta anggota yang terlibat Operasi Ketupat Telabang 2024 untuk melaksanakan tugas dengan baik agar terciptanya situasi Kamtibmas dan kamseltibcarlantas yang kondusif,” tandasnya.”
Topan Gond.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *