Cegah Kemacetan, Bhabinkamtibmas Polsek Dolo Lakukan Pengaturan Lalu Lintas di Lokasi Resepsi Pernikahan

Jurnalpolisipos.id||SIGI(SULTENG) – Tugas seorang Bhabinkamtibmas bukanlah sekedar memberikan pembinaan kepada masyarakat. Bhabinkamtibmas juga dituntut untuk menjadi wujud Polri seutuhnya di tengah-tengah masyarakat.

Bentuk tugas Polri dalam memberikan pelayanan masyarakat kali ini ditunjukkan oleh salah satu Personil Bhabinkamtibmas Polsek Dolo Polres Sigi yang memberikan pelayanan dengan melakukan pengaturan lalu lintas di depan rumah warganya yang melaksanakan resepsi pernikahan, Selasa (01/06/2021).

Dianggap untuk mencegah terjadinya kemacetan di lokasi resepsi, Bhabinkamtibmas Polsek Dolo  mengungkapkan ini menjadi salah satu bentuk pelayanan prima Kepolisian.

”Ini menjadi salah satu bentuk pelayanan Prima Kepolisian kepada masyarakat. Selain itu lokasi resepsi juga merupakan lokasi binaan saya ” ujarnya

Tak Lupa Bhabinkamtibmas juga tetap menghimbau kepada penyelenggara acara agar tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19.

Revino/JPPos_(Humas Polres Sigi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *