50 Personil Polresta Denpasar Mendapat Penghargaan Dan 22 Tenaga Kesehatan Mendapatkan Reward

JPPOS.ID || Bali ,Denpasar – Suksesnya sebuah institusi dalam berkiprah dalam pelayanan kepada masyarakat tidak terlepas dari dukungan seluruh komponen masyarakat serta adanya sumberdaya manusia yang unggul.

Untuk itu Polresta Denpasar telah menyerahkan sejumlah penghargaan dari Kapolda Bali kepada 50 personil Polresta Denpasar yang berprestasi dan 22 tenaga kesehatan mendapatkan reward atas dukungannya dalam membantu program vaksinasi Polri bertempat di Lapangan Apel Polresta Denpasar dipimpin oleh Wakapolresta Denpasar AKBP I Wayan Jiartana,S.H,S.I.K,M.Si Rabu (24/11/2021).

Adapun yang mendapat penghargaan dari Kapolda Bali diantaranya Kasat Narkoba Polresta Denpasar AKP Lousa Lusiano Araujo, S.I.K Nrp 85072070 bersama 49 personil lainnya sedangkan masyarakat yang mendapat Reward atas jasanya dalam membantu pelaksanaan kegiatan Vaksinasi Polri yaitu dr. Faris Afristya Putra bersama 21 tenaga kesehatan lainnya.

Dalam kesempatan tersebut Waka Polresta Denpasar AKBP I Wayan Jiartana,S.H,S.I.K,M.Si mengatakan untuk kegiatan rekan rekan saya ucapkan terimakasih yang setinggi tingginya dan sudah bisa berjalan dengan baik terbukti ada 50 personil dan 22 tenaga kesehatan yang mendapat penghargaan dari Kapolda Bali dengan berbagai prestasi.


Personil kepolisian terbaik jppos.id/BALI

Lebih lanjut dikatakan saat ini ada Operasi khusus kepolisian bagi yang mendapat Sprin saya mohon dukungannya agar bisa berjalan dengan lancar dan tidak ada temuan dan teguran dari satuan atas.

Bali sudah mulai dibuka dimana sudah terlihat dimana mana jalan mulai macet kita harus bersyukur namun jangan lengah tetap jalankan protokol kesehatan dan kita harus mampu memberikan contoh kepada Masyarakat dalam melaksanakan Prokes.

Kedepan akan ada 3 kegiatan diantaranya dari BNN ,BNPT dan KPK di Bali, ini harus menjadi atensi kita semua agar berjalan lancar dan kita selalu menjaga sikap dan disiplin jangan sampai ada pelanggaran dalam pelaksanaan tugas apalagi tahun depan akan ada event tingkat Dunia di Bali kita harus mampu menunjukkan bahwa Bali sudah aman dari wabah Covid 19.

Masih banyak yang harus diperbaiki sehubungan dengan program prioritas Kapolri (Presisi) meskipun Polda Bali berada diranking 10 besar se Indonesia tapi masih ada yang perlu dibenahi ayo kita tingkatkan semangat untuk mengejar ketertinggalan agar pada tri wulan berikutnya tidak lagi ditemukan kekurangan.

Pada akhir kesempatan disampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh personil dan masyarakat yang mendapatkan penghargaan hari ini semoga kedepan kita bisa lebih baik dalam mengabdikan diri kepada masyarakat, ucapnya.

(Reporter Ricko H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *