JPPOS.ID – Medan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dukung kolaborasi Wali Kota dengan TNI Angkatan Darat (AD) melakukan normalisasi Sungai Deli. Hal ini dalam rangka mengatasi banjir yang kerap melanda wilayah Kota Medan. DPRD dukung kolaborasi Wali Kota dengan TNI AD melakukan normalisasi Sungai Deli itu disampaikan Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Medan, Mulia Asri Rambe (Bayek) kepada wartawan di Medan, Jumat (15/9/2023).
Selain sangat bermanfaat dalam mengatasi masalah banjir, kata Bayek, kolaborasi Pemkot Medan dengan TNI-AD dapat memangkas anggaran secara maksimal dalam menormalisasi Sungai Deli. Menurut Ketua Fraksi Partai Golkar itu, normalisasi Sungai Deli memang wajib di lakukan untuk mengatasi masalah banjir di Kota Medan. “
Jika normalisasi Sungai Deli berdampak kepada warga yang tinggal di sekitar bantaran sungai, Bayek, berharap pihak Pemkot Medan dan TNI AD dapat melakukan cara-cara yang humanis. “Kita yakin dan percaya, Pak KASAD akan melakukan cara-cara yang humanis. Sebab, kita yakin, TNI selalu ada bersama rakyat,” katanya.
Bayek juga meminta, kepada bangunan-bangunan milik perusahaan yang bersinggungan dengan Sungai Deli, agar kooperatif saat proses normalisasi berlangsung. Kepada Dinas Sumber Daya Air Bina Marga Bina Konstruksi (SDABMBK) Kota Medan, Bayek, berharap dapat memprioritaskan percepatan pembangunan drainase-drainase yang mengalir ke Sungai Deli.
Di ketahui, Wali Kota Medan Bobby Nasution berkunjung ke Kantor Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) di Jakarta, Selasa (12/9/2023). Kehadiran Bobby Nasution bersama Kepala Dinas Sumber Daya Air Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Topan Obaja Putra Ginting serta Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Medan, Muhammad Husni, diterima langsung oleh KASAD, Jenderal Dudung Abdurachman.
Dalam pertemuan itu, Bobby, mengajak TNI AD berkolaborasi dalam melakukan normalisasi sungai yang melintasi Kota Medan, salah satunya Sungai Deli. (JPP/RT)