JPPOS.ID – Medan – Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, S.E., M.M bersama Ketua TP PKK Medan, Kahiyang Ayu M. Bobby Afif Nasution, Selasa (11/5) melakukan peninjauan ke Pasar Petisah Medan untuk memantau harga kebutuhan pokok menjelang Hari Raya Idul Fitri Tahun 2021. Keduanya menyusuri blok dagangan kebutuhan pokok sembari berdialog dengan pedagang dan berbelanja.
Hasil peninjauan pada hari itu, stok kebutuhan pokok masih dalam kondisi aman. Menurut Wali Kota, kenaikan harga menjelang Lebaran ini juga tidak terlalu signifikan. Wali Kota mencontohkan harga bawang yang masih berkisar Rp30-35 ribu dan daging Rp.140-150 ribu.
Wali Kota dan Ketua TP PKK tiba di Pasar Petisah sekira pukul 10.30 WIB. Didampingi sejumlah pimpinan OPD terkait, keduanya memasuki blok dagangan kebutuhan pokok sehari-hari. Tidak jarang Wali Kota berhenti pada satu lapak untuk menanyakan harga dan kondisi penjualan.
Dalam peninjauan itu, keduanya membeli ikan gembung kuring sebanyak 2 kilogram dengan harga Rp45 ribu/kilogram. Menurut pedagang ikan yang bernama Hermansyah itu, tidak terjadi kenaikan harga ikan dua menjelang hari Lebaran ini. Harga hari itu sama dengan harga hari-hari kemarin.
Beranjak dari lapak penjualan ikan, Wali Kota dan Ketua TP PKK Medan menuju ke meja penjualan cabe. Di meja ini, Ketua TP PKK Medan membeli cabe merah sebanyak 2 kilogram dengan harga Rp28 ribu/kilogram.
Selanjutnya, kedua pun kembali berjalan dan singgah di lapak penjualan kacang-kacangan dan pulut. Di lapak ini, Wali Kota dan Ketua TP PKK Medan membeli kacang tanah sebanyak 1 kilogram dengan harga Rp27 ribu dan pulut putih sebanyak 1 kilogram seharga 23 ribu. Selain itu, mereka juga membeli telur sebanyak 30 butir dengan harga per butir Rp1.200.
Di lapak penjualan daging, Wali Kota dan Ketua TP PKK pun membeli sekilo daging dengan harga Rp. 150 ribu. Menurut pedagang, memang terjadi kenaikan harga sebesar Rp 10 ribu dibanding kemarin yang sebesar Rp140/kilogram. Selain daging, Ketua TP PKK juga membeli bumbu rendang Rp20 ribu dan dua kilogram kentang seharga Rp24ribu.
Kehadiran Wali Kota dan Ketua TP PKK Medan mengundang perhatian, bukan saja para pengunjung tapi juga pedagang Pasar Petisah. Tidak sedikit pengunjung dan pedagang meminta berswafoto. Permintaan ini pun dipenuhi Wali Kota dan Ketua TP PKK dengan penuh keramahan. (JPP/RT)