JPPOS.ID || PATI -Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pati yang baru, Suprihadi, beserta Pejabat Struktural melakukan kunjungan silaturahmi ke Pengadilan Negeri (PN) Pati dan Kantor Imigrasi Pati pada hari Kamis, (05/09/2024).
“Kunjungan ini merupakan bagian dari inisiatif Kalapas Suprihadi untuk memperkuat hubungan kerja sama antara Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pati dengan lembaga-lembaga terkait”.
“Pada kunjungan pertamanya ke PN Pati, Suprihadi diterima oleh Wakil Ketua Pengadilan Negeri Pati Kelas IA, Bapak Darminto Hutasoit, serta Panitera Pengadilan. Pertemuan berlangsung di ruang tamu terbuka dengan suasana yang akrab”.
“Dalam kesempatan tersebut, mereka berdiskusi mengenai berbagai isu terkait penegakan hukum dan koordinasi dalam penanganan kasus-kasus yang melibatkan narapidana. Suprihadi menyampaikan harapannya agar kerja sama antara Lapas Pati dan PN Pati dapat terus terjalin dengan baik untuk mendukung proses hukum yang lebih efisien dan adil”.
“Usai kunjungan ke PN Pati, Kalapas Suprihadi melanjutkan agendanya dengan mengunjungi Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Pati. Di sini, ia diterima oleh Kepala Kantor Imigrasi Pati, Ahmad Zaeni beserta jajaran”.
” Pertemuan ini juga dilakukan dalam suasana yang terbuka dan santai, di mana mereka membahas berbagai topik terkait administrasi imigrasi, khususnya yang berhubungan dengan narapidana asing serta proses administratif yang diperlukan. Suprihadi menegaskan pentingnya sinergi antara LAPAS dan Kantor Imigrasi dalam mengelola proses administratif dengan lebih baik dan sesuai dengan regulasi yang berlaku”.
“Silaturahmi ini adalah langkah awal dalam membangun komunikasi yang lebih baik antara Lapas Pati, PN Pati, dan Kantor Imigrasi Pati,” kata Kalapas Suprihadi.
“Kami berharap kunjungan ini bisa memperkuat kerja sama dan meningkatkan koordinasi dalam penanganan berbagai isu terkait pemasyarakatan dan imigrasi,” imbuhnya.
“Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan kerja antara Lapas Pati dengan PN Pati dan Kantor Imigrasi Pati, serta meningkatkan efektivitas dan kualitas layanan di bidang pemasyarakatan dan administrasi hukum di wilayah Pati”.(Humas Lapas Pati/Bang Ato)