JPPOS.ID||Bandar Lampung – Ribuan mahasiswa yang tergabung dari berbagai lingkungan kampus se-Bandar Lampung memadati pusat kota setempat, Rabu (7/10/20).
Seperti yang telah dijadwalkan, aksi tersebut digelar dalam rangka meminta DPR RI mencabut pengesahan UU Cipta Kerja.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, para mahasiswa ini melakukan penyuaraan untuk menolak UU Cipta Kerja yang sah pada Senin (5/10/20) kemarin.
Namun, masa aksi tertahan di luar gerbang utama kantor Pemprov Lampung. Sehingga aksi hanya digelar dari luar pagar. Akibatnya, jalur di sekitar pusat kota tersebut mengalami kelumpuhan.
Seperti yang terpantau di jalan Raden Intan, Jalan A Yani, Jalan Sudirman dan Jalan P Diponegoro.
Pantauan media melihat massa aksi tengah memadati kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Lampung. (Tim/rls).