Pilkades Tanjung Meriah, Berutu STTU Jehe Sampaikan Dukungan Kepada Daerah Solin

JPPOS.ID || Pakpak Bharat -Menjelang pemilihan kepala desa (pilkades) Desa Tanjung Meriah yang sebentar lagi akan dihelat secara serentak di Kabupaten Pakpak Bharat, kelompok Marga Berutu di Kecamatan STTU Jehe Sampaikan Dukungan kepada calon kades Daerah Solin.

Dukungan disampaikan dalam sebuah acara yang digelar di balairung pasar (onan) di Sibande, Minggu (30/7). Turut serta, Marga Padang, sebagai keturunan tertua dari Silsilah Sorta Giri. Perwakilan Berutu STTU Jehe, Aminullah Berutu menjelaskan, pemberian dukungan kepada Daerah Solin, setelah pihaknya melakukan konsolidasi dengan sesama Marga Berutu di wilayah kecamatan tersebut. Petunjuk dari hasil musyawarah pihak Marga Padang juga turut dirangkum.

Rekam jejak Daerah Solin yang telah pernah menjabat sebagai kepala desa di Desa Simberuna dijadikan sebagai parameter hitung-hitungan untuk memberikan mandat dukungan.

“Tinggal mempoles sedikit lagi. Kami harapkan, kelak terpilih nanti, Daerah Solin bisa memimpin Desa Tanjung Meriah menuju perubahan yang lebih baik. Tentunya kami akan mengkawal demi tujuan pembangunan yang berkeadilan,” sebut Aminullah.

Utusan Marga Padang, Ahmad Padang, yang juga sebagai Ketum Sori Tandang menyebut, pihaknya sepenuhnya mendukung Daerah Solin untuk memimpin Desa Tanjung Meriah kedepan.

Sementara Tigan Solin menyambut baik kegiatan yang digagas oleh Marga Berutu di STTU Jehe tersebut. “Ini adalah contoh demokrasi yang patut dicontoh dan harus dipertahankan. Tigan menyampaikan apresiasi atas atensi Sukut Nitalun Marga Berutu itu.

“Semoga apa yang kita harapkan dan kita inginkan hari ini, semoga mendapat ridho dari Tuhan Yang Maha Esa,” harap Tigan.(sm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *