Perhimpunan Wartawan Tangerang Selatan (PERWATAS) Sah Diresmikan di Gedung DPRD Tangsel 

jppos.id, Tangsel – Perhimpunan Wartawan Tangerang Selatan (Perwatas) yang diketuai oleh Agus Supriyanto sah diresmikan, di Gedung DPRD Tangsel, yang disaksikan sejumlah pejabat dan tokoh Politik, Pada Sabtu 15 April 2023.

Perwatas sebelum diresmikan, diawali  dengan santunan 50 orang anak-anak yatim. 

Dikatakan Agus Supriyanto ada 41 anggota yang tergabung di wadah Perwatas, dari berbagai media lokal maupun nasional.  

“Kehadiran Perwatas tersebut, akan kawal proses pembangunan di Tangsel. Sesuai apa yang diharapkan masyarakat pastinya,” terang Agus.

Usai santunan dan peresmian, dilanjutkan penandatanganan pencanangan Gerakan Kohesi Kebangsaan oleh sejumlah pejabat Tangsel, tokoh Politik, dan seluruh anggota Perwatas untuk menuju Pemilu 2024 yang damai di Tangsel, dan dilanjutkan Diskusi Publik dengan tema “Memotret Kinerja Ben-Pilar, Dua Tahun Pimpin Tangsel, Rapornya Merah Apa Biru?” 

Dalam diskusi publik, terkait kebijakan Pemerintah Tangsel seperti Pendidikan, kesehatan, lapangan kerja dan insfratruktur itu, dikritisi dan diberikan masukkan oleh Pengamat Tangsel Tamil Selvan bersama sejumlah tokoh politik seperti M. Robert Usman dari Golkar, Oqus Dharmawan PKS, Ketua DPD Gelora diwakili Subhan dan Alexander Prabu dari PSI.

Dari hasil diskusi publik, kepemimpinan 2 tahun Ben-Pilar itu. Berharap, kedepannya Kota Tangsel menjadi lebih baik lagi, sesuai apa yang menjadi harapan masyarakat.

Sementara Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Tangsel yang diwakili Bachtiar Priambodo menanggapi kritikan dan masukan itu, suatu hal yang wajar.

“Terimakasih, ini menjadi masukkan buat Pemerintah Tangsel, kita akan kawal bersama masyarakat. Semua pasti berharap, Kota Tangsel ini, akan menjadi lebih baik lagi, untuk kedepannya,” kata Bachtiar.

Ridwan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *