Pemda Paluta Klarifikasi Informasi OTT Puskesmas Hutaimbaru Di Media Online

JPPOS.ID || Paluta – Terkait dengan beredarnya informasi di Media Online tentang adanya OTT dari Tim Saber Pungli Polda Sumut di Puskesmas Hutaimbaru, Senin 9/8/21 Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara (PALUTA) Provinsi Sumatera Utara klarifikasi Informasi di media online dalam siaran pers no 29/PLU/VIII/2021 yang di gelar di gedung serba guna Kantor Bupati Paluta Selasa 10/8/2021.

“Dalam hal ini kepada semua rekan jurnalis dan wartawan yang telah meluncurkan pemberitaan terkait OTT oleh tim saber pungli Polda Sumut yang terjadi di Puskesmas hutaimbaru Kecamatan Halongonan Kabupaten Padang Lawas Utara agar profesional dalam menaikkan suatu berita yang di duga memojokkan orang lain tanpa konfirmasi lebih dulu agar apa yang akan kita informasikan agar akurat dan berimbang, jagalah marwah wartawan” papar Lailar Rusdi Nasution S. STP.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Paluta Lailar Rusdi Nasution S.STP dalam penyampaiannya mengatakan pihaknya ingin menyampaikan kebenaran dari simpang siurnya informasi tersebut, bahwa berdasarkan informasi yang dihimpun benar telah terjadi OTT terhadap Kapus dan tiga orang lainnya. 

Lebih lanjut Lailar Rusdi Nasution mengatakan terkait adanya informasi bahwa Kadis Kesehatan turut dibawa oleh Tim Saber Pungli Polda Sumut, dirinya menyampaikan bahwa informasi tersebut tidak benar, karena pada saat terjadinya OTT, Kadis Kesehatan sedang berada di Gedung Serbaguna Kabupaten Padang Lawas Utara dalam rangka peninjauan persiapan lokasi isolasi mandiri terhadap pasien yang terdampak Covid-19 dan hingga saat ini Kadis Kesehatan masih bekerja seperti biasanya.

“Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara tetap berpedoman kepada proses hukum asas praduga tak bersalah dan akan menyerahkan sepenuhnya proses hukum kepada pihak berwajib sesuai dengan hukum yang berlaku”,tutup Lailar.

Sahnan Harahap

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *