Lapas Pati Peringati Hari Pengayoman Ke-79 dengan Ziarah dan Tabur Bunga di TMP

JPPOS.ID || PATI -Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman ke-79, telah dilaksanakan kegiatan Tabur Bunga dan Ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP). Acara ini dihadiri oleh jajaran pegawai dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pati, Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas II Pati, dan Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas I Non TPI Pati. Jumat, (09/08).

Acara dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan upacara penghormatan yang dipimpin oleh Kepala Lapas Pati, Febie Dwi Hartanto. Upacara ini dihadiri oleh seluruh jajaran pegawai dari Lapas, Bapas, dan Kanim Pati, yang hadir dengan penuh khidmat dan rasa hormat kepada para pahlawan yang telah gugur.

Setelah upacara penghormatan, acara dilanjutkan dengan peletakkan karangan bunga dan prosesi tabur bunga di makam para pahlawan.

Tabur bunga dilakukan oleh perwakilan dari masing-masing instansi, sebagai simbol penghormatan dan penghargaan atas jasa-jasa para pahlawan. Kegiatan ini menjadi momen refleksi bagi seluruh peserta untuk mengingat kembali pengorbanan besar yang telah dilakukan oleh para pahlawan demi tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Melalui Humas Lapas Pati, Febie Dwi Hartanto selaku Kalapas menyampaikan bahwa kegiatan tabur bunga dan ziarah ini merupakan bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga mereka.

“Kita semua harus senantiasa mengingat jasa para pahlawan sebagai sumber inspirasi dalam menjalankan tugas dan pengabdian kita di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM,” ujar Febie.

Kegiatan tabur bunga dan ziarah ini berlangsung dengan penuh khidmat dan lancar, serta menjadi momentum penting dalam memperingati Hari Pengayoman ke-79.

Semoga semangat juang para pahlawan senantiasa menjadi teladan bagi seluruh pegawai dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawab mereka.(Humas Lapas Pati/Bang Ato)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *