JPPOS.ID_Metro Lampung
_Dandim 0411/LT Letkol Inf Andri Hadiyanto,M.Han diwakili Kasdim Mayor Inf Bagus Setiawan bersama Kapolres Metro Kapolres Metro AKBP Retno Prihawati,S.Sos,S.IK,M.H mendampingi Wali Kota Metro Hi. Achmad Pairin,S.Sos menanam ratusan bibit pohon di sekitaran jalan protokol Bumi Sai Wawai. Jumat (13/11/20).
Kegiatan yang melibatkan personel Kodim 0411/LT, Polres Metro dan instansi dari jajaran Pemkot Metro tersebut merupakan kegiatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) yang dilaksanakan di wilayah Kota Metro Tahun 2020.
Walikota Metro Achmad Pairin mengatakan, penanaman pohon yang dilaksanakan merupakan sebagian dari upaya menjaga kelestarian alam yang asri dalam menjaga oksigen sebagai sumber daya kebutuhan udara yang sehat di zaman milenial saat ini.
“Kegiatan ini merupakan wujud nyata gerakan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI), tujuannya tidak lain adalah untuk melestarikan alam terutama bagi Kota Metro agar tetap hijau dan asri,” kata Pairin.
Walikota menambahkan, kegiatan penanaman pohon tersebut juga bertujuan sebagai reboisasi yang berfungsi mengurangi kadar karbon dioksida.
“Bibit pohon yang ditanam di median jalan berjumlah sekitar 340 pohon, yang terdiri dari berbagai jenis pohon,” tambahnya.
“Mari kita jaga secara bersama-sama demi anak cucu kita kelak,” tutupnya. (Bahri).
SB: Media Center Kodim 0411/LT