Jurnalpolisipos.id||Luwuk(Banggai) – *Bupati Banggai Ir. H. Amirudin* di Dampingi *Wakil Bupati Banggai*
*Drs. H. Furqanuddin M* menerima Bantuan Penanganan Covid 19 Dari JOB Pertamina – Medco E&P Tomori Sulawesi.
Yang diserahterimakan di halaman kantor Bupati Banggai Kelurahan Tombang Permai. Kamis – (19/08/2021).
Angka konfirmasi positif covid 19 1 (Satu) bulan terakhir di Kabupaten Banggai mengalami peningkatan, yang berdampak pada banyaknya fasilitas kesehatan yang disediakan oleh Pemerintah berkurang setiap harinya, salah satunya Oksigen Serta Alat Pelindung Diri (APD) yang digunakan oleh tenaga kesehatan dalam menangani Covid 19 di rumah sakit, puskesmas dan rumah sakit darurat covid yang telah disediakan oleh Pemerintah, para tenaga kesehatan diharuskan rutin mengganti APD agar tetap steril dan aman,
kebutuhan APD sebagai pelengkap pelindung diri para nakes sangat diperlukan pada masa pandemi seperti saat ini. Ada banyak beban tugas dan risiko yang harus dihadapi oleh tenaga kesehatan di lapangan sehingga sangat rentan terhadap penularan COVID-19 karena terus melakukan kontak secara berkala dengan pasien positif maupun suspek,
sementara itu pasien covid 19 banyak yang bergejala dan diharuskan dirawat inap di Rumah sakit,puskesmas, dan Rumah Sakit Darurat Covid 19, sehingga menyebabkan tingginya kebutuhan oksigen.
Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Banggai menginginkan Perusahaan perusahaan Besar yang berdomisili dan berusaha di Kabupaten Banggai untuk bersama sama Pemerintah berperan aktif dalam penanggulangan Covid 19 di Kabupaten Banggai, sehingga bisa bersama dan sejalan dalam menangani pandemi Covid 19.
JOB Tomori berkomitmen dan turut serta sejalan bersama Pemerintah membantu dan menekan penyebaran Covid 19 kepada tenaga kesehatan di Rumah sakit dan Puskesmas puskesmas yang ada di Kabupaten Banggai, dengan memberikan Bantuan Penanganan Covid 19 diantaranya :
1000 Oksigen, Obat obatan, dan 450 Paket APD medis lengkap, yang masing masing paket APD tersebut berisi 1 Pc Hazmat, 1 Pc Google, 2 Pcs Cover Shoes, 2 Pcs KN95 Medical Mask, 2 Pcs Nurse Cup, 4 Pcs Medical Gloves.
Bupati Banggai Ir. H. Amirudin pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapan apresiasi dan terimakasih Pemerintah Kabupaten Banggai kepada JOB Tomori.
“Atas nama Pemerintah dan Masyarakat Kabupaten Banggai, saya mengucapkan terimakasih dan Apresiasi Kepada JOB Tomori atas bantuan penanganan Covid 19 ini, yang diperuntukkan kepada Tenaga Kesehatan kami.
Pemerintah menginginkan adanya kerjasama yang baik dengan pihak perusahaan yang melakukan Usahanya di Kabupaten Banggai, sehingga Pemerintah dan pihak Perusahaan khususnya Sektor Migas dapat sejalan dan menyatukan persepsi dalam penanganan Covid 19 di Kab. Banggai, semoga kebersamaan ini dapat terus terjalin dengan baik kedepan” Tutur Bupati.
Turut hadir pada kegiatan penyerahan bantuan tersebut diantaranya Sekretaris Daerah Ir. Abdullah, M.Si, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Alfian Djibran yang juga merangkap ketua satgas Covid 19 Kabupaten Banggai, Kadis Kesehatan Anang Otoluwa, Direktur BRSUD Luwuk Yusran Kasim, Kabag Prokopim Ferry R Ledder, Kabid Aset Lesmana Kulab.
Sementara Perwakilan JOB Risman Syarifudin.
Rls.Revino/JPPos Sulteng_(Sub. Bagian Dokumentasi Dan Publikasi Pimpinan,
Bagian Prokopim)