JPPOS.ID | MEMPAWAH – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Mempawah menggelar Kegiatan Workshop Penguatan Kapasitas kepada insan media, untuk mendukung kota tanggap ancaman narkoba , di Wisata Nusantara Desa Penibung Kecamatan Mempawah Hilir, Kabupaten Mempawah, Kamis (23/9/2021).
Turut hadir dalam kegiatan workshop tersebut, Kepala Diskominfo Kabupaten Mempawah, Rudi, Kasat Reserse Narkoba Polres Mempawah, dan Kejaksaan Mempawah, dan para insan media Kabupaten Mempawah.
Membuka kegiatan tersebut, Kepala BNN Kabupaten Mempawah, AKBP Agus Sudiman menyampaikan, bahwa kegiatan workshop ini sudah terpola dengan program dari BNN pusat.
“Se- Indonesia juga melaksanakan program ini. Jadi BNN Kabupaten Mempawah berpedoman dan mengikuti arahan dari pusat, termasuk di beberapa kegiatan sebelumnya, diantaranya workshop Dinas Pendidikan, Lingkungan Swasta, Pemerintah, dan tahun ini kita fokuskan kepada insan media,” terangnya.
Terkait dengan program ini, ungkap Agus, adalah untuk mendukung program Kota Tanggap Ancaman Narkoba, artinya ancaman bahaya narkoba ini tidak hanya berbicara di wilayah kota. Namun, ancaman narkoba ini secara nasional telah menyasar di wilayah pelosok-pelosok desa.
“Oleh karena itu, perlunya kita bersinergi dan menyamakan persepsi dalam rangka menuntaskan serta meminimalisir tingkat terpaparnya narkoba di Kabupaten Mempawah,” tegasnya.
Agus berharap kepada para insan media yang ada di Kabupaten Mempawah, untuk menjadi Kader-kader dan perpanjangan tangan dalam menyampaikan informasi yang positif kepada masyarakat tentang bahaya ancaman narkoba.
“Kami berharap setelah kegiatan ini ada hasil yang didapatkan, karena bahaya dari ancaman narkoba ini merupakan permasalahan kita bersama,” ujarnya. (Iz)