JPPOS.ID | MEMPAWAH – Budaya gotong royong masyarakat Sekabuk terus digelorakan. Itu terlihat saat pembangunan masjid Nurul Yaqin desa setempat, warga berbondong – bondong menyelesaikan rumah Allah SWT. Bahkan kaum ibu – ibu di desa itu tak mau ketinggalan. Mereka pun ambil bagian.
Membangun Masjid adalah impian seluruh kalangan masyarakat, sama seperti halnya masyarakat Sadaniang yang kini sedang bahu membahu untuk melanjutkan pembangunan Masjid Nurul Yaqin yang terletak di Dusun Pak Nungkat, Desa Sekabuk, Kecamatan Sadaniang, Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalimantan Barat.
Terlihat masyarakat sangat antusias dalam melakukan gotong royong untuk membangun Masjid yang diiinginkan.
Warga di sana, baik tua, muda, laki-laki dan perempuan, kompak melaksanakan berbagai kegiatan menghimpun dana secara swadaya, dengan cara mengumpulkan hasil Pertanian mereka berupa Padi yang dikumpulkan oleh pihak panitia pembangunan masjid secara rumah ke rumah.
Yang membanggakan lagi, dalam aksi
gotong royong pembangunan itu, mendapat dukungan dari kaum Ibu – ibu yang ada di Dusun Pak Nungkat. Mereka ikut membaur bersama kaum pria, dalam melakukan Penimbunan pondasi Masjid Nurul Yaqin.
Ketua Masjid Nurul Yaqin, Wan Yusuf saat dikonfirmasi jppos.id Kalbar, Jumat (10/12/2021). Mengatakan bahwa aksi para ibu – ibu yang ikut melakukan gotong royong dalam pembangun Masjid Nurul Yaqin itu adalah wujud rasa kepedulian dan rasa kerinduan masyarakat untuk mewujudkan impian Meraka mempunyai masjid yang baru.
Miyus sapaan akrabnya, juga mengatakan, Kaum Ibu-ibu yang ikut dalam kegiatan gotong royong ini, datang secara sukarela dan secara spontanitas mereka berduyun – duyun datang ikut membantu melakukan Penimbunan pondasi Masjid ini.
“Kedatangan mereka dalam kegiatan gotong royong ini adalah bentuk kepedulian serta dukungan masyarakat yang mendambakan pembangunan masjid ini agar bisa segera terselesaikan,” ujarnya.
“Semoga saja ikhtiar masyarakat Kecamatan Sadaniang untuk memiliki Masjid baru, yang sedang mereka bangun saat ini bisa cepat terselesaikan. Mengingat Masjid Nurul Yaqin adalah masjid satu-satunya yang berbeda di Kecamatan Sadaniang,” ucapnya.
Ketua Masjid Nurul Yaqin itu menambah bahwa pihaknya juga Mengajak Bapak / Ibu (i). Untuk membantu melanjutkan Pembangunan Masjid Nurul Yaqin yang berada di daerah minoritas Dusun Pak Nungkat, Desa Sekabuk, Kecamatan Sadaniang, Kabupaten Mempawah, Provinsi Kalbar. Yang sempat terhenti karena kehabisan dana.
Penulis : Izhar
Editor : Budiyanto Tyo
Untuk yang ingin berdonasi bisa langsung menyalurkan melalui transfer ke :
No Rekening : 5021176976. (Bank Kalbar).
Atas Nama : Nurul Yaqin.
Hp : 085345293676.
Wa : 081345122633, tutup Wan Yusuf.