Kontingen Taekwondo Kabupaten Pakpak Bharat berhasil mengamankan 4 Medali Emas dan 11 Medali Perak

JPPOS.ID || Kontingen Taekwondo Kabupaten Pakpak Bharat berhasil mengamankan 4 Medali Emas dan 11 Medali Perak  pada ajang Test Event PON XXI 2024 dan Kejurnas Taekwondo Open Menpora Cup di Gedung serba Guna Universitas Negeri Medan, Medan (01-04/08/2024).

“Puji Tuhan, anak-anak mampu menunjukkan hasil yang gemilang, berhadapan dengan atlit-atlit terbaik dari lia Provinsi tentu bukan perkara mudah, skill dan mental bertarung harus benar-benar mereka kuasai,” ucap Pelatih Taekwondo Pakpak Bharat, James Samosir.

Test Event PON XXI 2024 dan Kejurnas Taekwondo Open Menpora Cup diselenggarakan guna menguji kesiapan para atlit-atlit guna menghadapi PON ke XXI yang akan datang. Hal ini ditegaskan oleh Ketua Ikatan Taekwondo Indonesia Sumatera Utara, Musa Rajekshah.

“Melalui Kejuaraan ini, kita akan melihat bagaimana potensi atlit kita dalam menghadapi PON Sumut-Aceh 2024 nanti, kita berharap dalam setiap event Kejuaraan Taekwondo bisa menjadi ajang seleksi para atlit dan membangkitkan semangat mereka,” ucap Musa Rajekshah.

Atas prestasi ini, Bupati Pakpak Bharat Franc Benrhard Tumanggor turut menyampaikan apresiasi dan selamat bagi seluruh anggota kontingen.

“Prestasi olah raga dan mental juara senantiasa menghiasi perjalanan Kabupaten Pakpak Bharat yang kita cintai ini. Selamat kepada adik-adik semua, terimakasih telah mengharumkan nama Pakpak Bharat,” sebutnya.

Dalam ajang bergengsi yang diikuti total 1.570 atlit dari lima Provinsi ini, Pakpak Bharat mengirim 15 orang Atlit Taekwondo terbaiknya, dengan capaian total 4 emas dan 11 medali perak berhasil mereka bawa pulang dari Kejuaraan ini.( CH / MM )

Tags: Kabupaten Pakpak BharatKejurnas Taekwondo Open Menpora CupKetua Ikatan Taekwondo Indonesia Sumatera Utara Musa Rajekshah.PON Sumut-Aceh 2024Test Event PON XXI 2024 (SM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *