JPPOS.ID || Sekretaris Daerah Pakpak Bharat, Jalan Berutu, S.Pd, MM mewakili Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor menghadiri Upacara Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kepolisian Resort Pakpak Bharat di Lapangan Kasean Banurea, Napa Sengkut, Salak (01/072024).
Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-78 ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Bambang C Utomo, SIK, SH, MH, serta dirangkai dengan Syukuran HUT Bhayangkara di tempat yang sama.
Sekretaris Daerah Pakpak Bharat Bersama para Pimpinan Organisasi Prangkat Dearah lainnya, menyerahkan Kue Selamat Uang Tahun, sekaligus menyampaikan Selamat Ulang Tahun dari Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat, bagi Kepolisian Negara Republik Indonesia.
“Selamat Ulang Tahun ke-78 bagi Kepolisian Negara Republik Indonesia, semoga diusia yang ke-78 ini, Kepolisian Negara Republik Indonsia semakin kuat dan kokoh, menjaga keutuhan NKRI, mengakkan Hukum dan Keadilan di seluruh Negara ini, dan semoga kedepan, sinergitas antara Pemerintah dengan Polri, khususnya Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat dengan Kepolisian Resort Pakpak Bharat yang selama ini terjalin sangat baik, kiranya kian harmonis dan erat, “ucap Jalan Berutu.
Sementara itu Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Bambang C Utomo, SIK, SH, MH mengungkapkan, selama ini hubungan baik dan sinergitas antara Kepolisian Resort Pakpak Bharat dengan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat terjalin cukup harmonis.
“Semoga diusia Kepolisian Republik Indonesia yang ke-78 tahun ini, kami bisa bekerja sesuai harapan masyarakat, menegakkan hukum dan keadilan”, ucap dia.
(SM)