Peduli Cegah Covid-19 di Touna, TNI Polri dan Pemda Bersinergi Lakukan Penyemprotan Disinfektan Masal

JURNALPOLISIPOS.ID||Touna – (Tojo Una Una) – Polres Touna, Demi mencegah penularan Virus Corona Polres Touna melaksanakan Apel bersama dalam rangka pelaksanaan penyemprotan Disinfektan di wilayah Kecamatan Ampana Tete dan Kecamatan Ratolindo. Selasa – ( 29/12/2020).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Ops Polres Tojo Una una AKP Mulyadi selaku Karendalops, Kabag Sumda selaku Kasatgas Rehabilitasi Aman Nusa Kompol Gaspar Nusa, S.H, Kasubag Hukum selaku Kapusdata Aman Nusa AKP Tayeb S. Lawadang, S.H, Kasubbag Pers selaku Kaminlog Aman Nusa Iptu Osad Abastian, Paurmin Bagsumda selaku Kasetops Aman Nusa Iptu Salim Ndokke, KBO Shabara selaku Kasubsatgas Turjawali Aman Nusa Ipda I Gusti Lanang Mardika, S.H, KBO Lantas selaku Kasatgas II pencegahan Aman Nusa Ipda Hartono, Kanit Tipikor Kasatgas V Gakum Aman Nusa Ipda Sodang Datuan, S.H, Kasatgas I Deteksi Aman Nusa Aipda Upang Ola, Kaposko Aman Nusa Bripka Suprman, Kamin Ops Aman Nusa Aipda Abd Rahim Pantu, Kasie Propam Aipda Beni Abubakar, Sekertaris Dinas Kesehatan Taufan Tandri, Kabid Damkar Ali Abd Karim, Sekertaris Dinsos Hasbullah DM dan Kabid Penyegahan BPBD.

Adapun sasaran dari Penyemprotan Disinfektan masal yaitu :

Kantor DPRD Kabupaten Tojo Una una.
Pelabuhan Fery Desa Uebone Kecamatan Ampana Tete.
Pelabuhan Belanda Desa Labuan.
Pelabuhan Molowagu Desa Labuan.
TPI ( tempat penampungan ikan ) Desa Labuan.
Pelabuhan Ampana Kecamatan Ratolindo.
Lokasi wisata kuliner ( jembatan hayal ).
Masjid Al – Ikhlas Desa Sumoli.
Masjid Tsamrathul Ukhuwa.
Masjid At – Taqwa Kelurahan Ampana
Masjid Khairul Amin Kelurahan Labiabae.
Masjid Nurul Iman Kelurahan Dondo Barat
Masjid Muhajirin ( jembatan hayal ).
Gereja Kemah Injil.
Gereja GKI Pos pelayanan Pertokoan.
Gereja Pantekosta.
Gereja Calvary.
Gereja Khatolik.

Kapolres Touna AKBP Riski Fara Sandhy SIK.MIK Melalui Kabag Ops Akp Mulyadi, menyampaikan bahwa penyemprotan desinfektan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dalam rangka mencegah penyebaran covid-19 yang saat ini meresahkan masyarakat dunia, dan dengan adanya penyemprotan ini, maka diharapkan mampu menangkal atau mengurangi penyebaran virus corona.

Pelaksanaan penyemprotan disinfektan masal tersebut mendapat dukungan dari pemerintah Daerah dengan mengendepankan sinergitas TNI, POLRI dan Pemda dengan mengusung tema ” Peduli Cegah Covid-19 ” Tutup Kapolres.

(Revino/JP – Humas Polres Touna)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *