Jurnalpolisipos.id||Poso(Sulteng) – Satu persatu Pejabat Daerah, Tokoh Agama, Pemuka Masyarakat terus menyerukan himbauan kepada simpatisan dan DPO teroris Poso,
Kali ini seruan kembali disuarakan pemuka Agama Islam di Kabupaten Poso yang juga Kepala Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Poso Drs. Makmur H.M Arief, M.Pdi,
Saat media bertandang ke Kantor Kementrian Agama Poso, Rabu (4/8/2021) Drs. Makmur H.M Arief melalui media yang menemuinya menyerukan kepada masyarakat Poso khususnya simpatisan, mari kita bergerak bersama dalam mensyiarkan Islam Yang Rahmatan Lill Allamin,
Mensyiarkan Islam ini dengan semua orang hidup berdampingan, satu catatan yang pasti bahwa nyawa, ruh yang melekat setiap insan manusia adalah titipan Allah SWT, titipan Tuhan tidak boleh seorangpun menghakimi atau membunuh dengan cara diluar perikemanusiaan, tegasnya
Maka dengan itu diharapkan saudara kami muslim, utamanya untuk bisa berlega hati mengikhlaSkan diri untuk bisa menyerahkan diri dengan catatan tidak ada masalah tanpa ada solusinya, harap Makmur HM. Arief.
Oleh karena itu dihimbau kepada DPO yang masih berada di pegunungan Poso pesisir bersaudara, lore bersaudara untuk bisa menyerahkan diri, dengan senang hati, dengan hati yang tulus, dengan istiqomah mari kita menyatukan hati bahwa kita ini bersaudara, tidak perlu berpecah hati, tidak perlu bermusuhan, apalagi menyimpan dendam,
Maka sekali lagi kami menghimbau dengan hati yang mulia, untuk kita hidup bersama berdampingan, karena kita semua dijaminkan oleh hukum, maka dari itu warga yang patuh hukum, InsyaAllah akan damai di negerinya sendiri,
Semoga himbauan ini dindahklan kepada kita semua terlebih para simpatisan dan kelompok DPO yang menurut keyakinannya perjuangan mereka itu adalah jihad, sesungguhnya masih ada perjuangan jihad yang lebih besar yaitu berjuang bersama-sama persoalan kemanusiaan, damai Poso, sejahtera, aman lahir dan bathin, pungkas Makmur HM. Airef.
(Revino/JPPos Sulteng)