Bhabinkamtibmas Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang Sambang Tokoh Agama Dan Masyarakat

JPPOS,PANDEGLANG, BANTEN——Bhabinkamtibmas Polsek Mandalawangi Polres Pandeglang Polda Banten melaksanakan sambang ke tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah hukumnya dalam rangka menjaga Kamtibmas di tengah-tengah masyarakat.

“Dengan rutin melaksanakan sambang dan pendekatan dialogis bersama warga masyarakat,” kata Bripka Teja Guntara, SH kepada media, Senin (20/12/2021).

“Kami berusaha menggali dan menyerap berbagai informasi yang berkembang di tengah-tengah masyarakat, termasuk mengajak peran serta warga dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, terlebih menjelang Natal dan tahun baru,” tutup Teja.

Ditempat terpisah, Kapolsek Mandalawangi AKP Totok Warsito menambahkan sambang sebagai implementasi salah satu program Commander Wish Kapolda Banten, ‘Yuk Ngopi Wae’ para personil dituntut untuk mampu menjalin silaturahmi di tengah warga masyarakat di Desa binaannya masing-masing.

“Polri mengajak untuk bersama-sama dalam memberikan motivasi dan semangat kepada masyarakatnya untuk saling menjaga kamtibmas yang kondusif, termasuk dalam memberikan edukasi disiplin menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari, dan mengajak masyarakat untuk di Vaksin bagi yang belum, mengingat pandemi covid-19 sampai saat ini belum berakhir,” jelas AKP Totok.

pwrta:wrd/ynt

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *