????? (?????) — Walikota Metro Wahdi Siradjuddin didampingi Kepala Disporapar Kota Metro Tri Hendriyanto mengunjungi acara Pekan Olahraga Disabilitas Kota Metro Tahun 2021 yang diselenggarakan di SLB Negeri Metro, Kamis (18/11/2021).
Kegiatan ini merupakan rangkaian hari kedua Pekan Olahraga Disabilitas yang telah dilaksanakan pada hari Rabu (17/11/21) kemarin.
Turut hadir Walikota Metro, Kepala Disporapar Kota Metro, Plt Kepala Diskominfo Kota Metro, Lurah Sumbersari, serta para tamu undangan lainnya.
Walikota Metro Wahdi Siradjuddin menyampaikan, pada hari ini, kita hadir bersama anak-anak kita dalam Rangkaian Pekan Olahraga Disabilitas yang diadakan di SLB Negari Metro. Yang mana, kita melihat anak-anak kita yang mempunyai dengan segala keterbatasan yang di karunia oleh Allah.
“Kita sebagai orang tuanya, termasuk wali murid, tetap berupaya menghadiri mereka hadir di muka bumi ini, dengan segala manfaat dalam keterbatasannya,” ujar Wahdi.
Saya ucapkan, “terimakasih kepada semua OPD yang terlibat dalam hal ini. Mudah-mudahan kegiatan seperti ini tidak hanya Disporapar saja, melainkan OPD-OPD yang lain dapat menggelar kegiatan salah satunya seperti ini,” kata Wahdi.
Wahdi berharap, kepada guru-guru SLB yang ada di Kota Metro, tentunya, konsep mengajar kedepannya agar dapat merangsang proses pertumbuhan dari panca indera.
“Dan untuk para guru-guru SLB kedepannya patut diberikan apresiasi dan penghargaan, karena itu sangat penting sekali. Mudah-mudahan para guru-guru yang mengajar mendapatkan amal ibadah,” tutup Wahdi.
Ditempat yang sama, Tri Hendriyanto selaku Kepala Disporapar Kota Metro yang diwakili Randy Kusuma Poetra selaku Kepala Bidang Olahraga Disporapar Metro menyampaikan, kegiatan hari ini merupakan rangkaian kegiatan Pekan Olahraga Disabilitas yang kedua. Untuk pembukaannya sudah dilaksanakan kemarin.
“Pada hari ini kita melaksanakan perlombaan tiga jenis Cabor yaitu Bulutangkis, Senam Ceria dan Tenis Meja. Untuk lokasinya semua terpusat di SLB Negeri Metro, kecuali Bulutangkis di Aula Margorejo. Kegiatan ini diikuti oleh tujuh SLB,” ujar Randy.
Randy juga menyampaikan, adapun peserta yang mengikuti kegiatan pada hari ini, yaitu untuk Cabor Bulutangkis enam SLB, Senam Ceria enam SLB, dan Tenis Meja tiga SLB yang berpartisipasi pada kegiatan hari ini.
“Tujuan diadakan kegiatan ini yaitu, yang pertama tentunya kita memfasilitasi harapan dari anak-anak kita, yang paling utama adalah membahagiakan anak-anak kita. Sekaligus kita memiliki tujuan untuk secara berjenjang dan berkelanjutan menciptakan bibit-bibit atlet untuk berpartisipasi di ajang nasional,” pungkas Randy.*
???????: ????? ?