Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi kec Pagar dewa.

JPPOS Id.pagar dewa Lampung barat.Guna menyukseskan vaksinasi,Sabtu 30 Oktober 2021.

m.Yones camat kecamatan pagar dewa rutin melakukan monitoring dan evaluasi (Monev)terhadap pelaksanaan vaksin Covid-19 bersama Dinas Kesehatan dan Tim Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kecamatan pagar dewa.

Acara monev kali ini di laksanakan di aula GSG UPT Puskesmas kecamatan pagar dewa, di hadiri Danramil 0422/05 Belalau,Ka.UPT Puskesmas Pagar Dewa Mediansah.SKM., Kapolsek Sekincau Kompol.Sukimanto yang di wakili Wakapolsek Sekincau.Iptu E.Panjaitan., Dan Peratin Se Kecamatan Pagar Dewa,

M.yones Selalu rutin dalam meninjau pelaksanaan vaksinasi di lokasi-lokasi yang telah ditunjuk oleh Dinas Kesehatan di wilayah kecamatan pagar dewa.

Dalam Sambutannya Beliau mengatakan bahwa dirinya sudah dua kali divaksin dan tidak merasakan efek apapun. “Vaksin itu aman dan halal untuk digunakan, mari kita semua berikhtiar dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini namun walaupun sudah divaksin protokol kesehatan tetap harus dilaksanakan jangan sampai abai terhadap 5M,” ajaknya.

Beliau juga, menjelaskan Untuk kecamatan pagar dewa sasaran vaksin sebanyak 12.431 sasaran, pencapai vaksinasi hingga saat ini sebanyak 10.373 sasaran.

Kepada para pemangku, M.Yones Selaku Camat kec Pagar dewa menekankan untuk memiliki data real (data di lapangan) dari tiap tiap pemangku “Agar mudah di lakukanya pendataan kepada warga yang telah menjalani vaksinasi, atau belum.

Kegiatan hari ini ditutup dengan melaksanakan himbauwan untuk mengajak warga tetap disiplin protokol kesehatan dengan 5M. “Peran aktif dari masyarakat sangat diperlukan dalam upaya mencegah penularan Covid-19 di Kecamatan pagar dewa khususnya, dan Lampung barat pada umumnya,, mari kita bersama-sama menjaga diri, keluarga, dan tetangga minimal dengan disiplin menggunakan masker,” tegasnya.

Markoni Jp.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *