JPPOS.ID || JAKARTA – Dampak dari Pandemi Covid-19 dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat, hal tersebut juga dirasakan oleh masyarakat maritim yang bermukim di wilayah Rorotan Cilincing. Menyikapi hal tersebut, TNI Angkatan Laut melalui Lantamal III Jakarta membagikan paket sembako kepada warga yang terdampak Covid-19 ditengah kegiatan Serbuan Vaksinasi di Kelurahan Rorotan, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, Rabu (18/8/2021).
Pada kesempatan tersebut, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., didampingi Pangkoarmada I Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah, Pangkolinlamil Laksamana Pertama TNI Erwin S Aldedharma, dan Danlantamal III Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada para petugas pemakaman Covid-19 TPU Rorotan dan masyarakat yang melaksanakan vaksin.
Kasal Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., menyampaikan bahwa selain melaksanakan Serbuan Vaksinasi juga memberikan bantuan paket sembako kepada masyarakat sebagai wujud kepedulian di masa Pandemi Covid-19. Hal ini juga bertujuan untuk menarik antuasisme masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi yang diselenggarakan oleh TNI AL.
“Pada kegiatan Serbuan Vaksinasi kali ini, pihaknya menyiapkan dua jenis vaksin yakni Sinovac dan Astra Zeneca untuk didistribusikan kepada masyarakat sebanyak 600 dosis vaksin terdiri dari 400 dosis vaksin Sinovac untuk tahap kedua dan 200 dosis vaksin Astra Zeneca untuk tahap pertama. Namun demikian pihaknya menyiapkan 1.500 dosis vaksin yang sewaktu-waktu bisa dimanfaatkan apabila memang dibutuhkan masyarakat setempat, ujarnya.
Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin TNI Angkatan Laut yang digelar sejak 23 Juni sampai sekarang mulai Sabang hingga Merauke guna mendukung percepatan pencapaian program pemerintah untuk membentuk kekebalan komunal.
Sementara itu, Camat Cilincing Jakarta Utara Muhammad Andri mengatakan, sentra vaksinasi ini merupakan hasil kolaborasi TNI Angkatan Laut dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara dan Yayasan Buddha Tzu Chi.
“Hingga saat ini capaian vaksinasi di Kecamatan Cilincing sudah mencapai 60 persen untuk dosis pertama. Untuk mengejar target herd immunity, kami terus menggencarkan vaksinasi berkolaborasi dengan berbagi pihak termasuk TNI AL. Semoga vaksinasi di wilayah ini bisa segera rampung 100 persen,” tandasnya.(Effendi)