Sambang Warga di Desa Binaan, Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot Perkuat Kemitraan Dengan Masyarakat Wilayah.

JPPOS.ID || POLRESTA SERKOT_Sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Kasemen Polresta Serkot secara rutin melaksanakan sambang warga di desa binaannya masing-masing. Salah satu kegiatan tersebut dilakukan oleh Bripka Taufiq yang menyambangi warga di Kelurahan Margaluyu Kecamatan Kasemen. Senin (18/11/2024)

Kapolsek Kasemen menjelaskan bahwa rutinitas sambang warga ini bertujuan untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengar langsung aspirasi dan keluhan mereka.

“Kegiatan sambang warga ini merupakan bentuk nyata kehadiran polisi di tengah masyarakat, untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” ungkapnya.

Dalam sambang tersebut, Bripka Taufiq berinteraksi dengan warga Desa Kedakas memberikan imbauan kamtibmas, dan mengajak masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi tindak kriminalitas.

Kapolresta Serkot Polda Banten Kombes. Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K. melalui Kapolsek Kasemen AKP. Nurhaedin, S.H.,M.H Menyampaikan “Kami mengimbau warga untuk selalu waspada dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan. Kerjasama antara polisi dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif,” kata Kapolsek.(*)

YANTO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *