Personel Polresta Serkot laksanakan Pengamanan Debat Terbuka Pasangan Calon Walikota Dan Wakil Walikota Serang Tahun 2024

JPPOS.ID || POLRESTA SERKOT_ Pengamanan Debat kedua Calon Walikota dan Wakil Walikota Serang yang di laksanakan di Hotel Aston Serang pada Selasa, 12/11.

Kapolresta Serkot Kombes Pol. Sofwan Hermanto, S.I.K., M.H., M.I.K., Pimpin pengamanan Personel dalam rangka Operasi Mantap Praja Maung 2024 dalam kegiatan Debat Paslon Walikota Dan Wakil Walikota Serang di Hotel Aston Curug Kota Serang.

Hadir dalam kegaiatan Debat Paslon Pj. Walikota Serang, Ketua Kpu Kota Serang, Ketua Bawaslu Kota Serang Para Panelis dari Akademisi dan perwakilan pendukung dari paslon, hadir juga Paslon nomor urut 01. Ria Maryana dan Subadri Ushuludin, 02. Budi Rustandi dan Nur Agis Aulia, dan 03. Syafrudin dan Heriyanto, Debat publik kedua Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Serang dilaksanakan pada Selasa (12/11/2024) malam.

Dalam kegiatan debat Setiap Paslon memberikan masing-masing visi-misi dari setiap calon untuk menyelesaikan persoalan paling mendasar dan untuk memajukan kota Serang.

Kabag Ops Polresta Serkot Kompol. Lis Handaya, S.ST., M.Si., menambahkan bahwa dalam pengamanan Debat Paslon ke dua yang dilaksanakan di Hotel Aston Curug menerjunkan sebanyak 126 Personel Polresta Serkot yang terbagi dari beberapa satgas Operasi mantap praja maung 2024.

Kegiatan pengamanan tersebut, merupakan dalam rangka pelayanan Polisi Polresta Serkot kepada masyarakat, dimana dalam pelaksanaan personel Polresta Serkot dapat melaksanakan tugas sesuai dengan SOP, sehingga kegiatan berjalan dengan aman dan tertib.

Semoga kegiatan debat terbuka Paslon Walikota Serang dan Wakil Walikota Serang berjalan dengan Kondusif dan lancar, dan kami menghimbau kepada masyarakat kota serang agar tetap bisa menjaga situasi yang aman serta kondusif agar terwujudnya Pilkada Damai di Daerah Hukum Polresta Serkot. Tutup Kabag Operasi Polresta Serkot. Kompol. Lis Handaya.(*)

YANTO

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *