Kapolresta Pati Pimpin Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Atau Janji Jabatan Kabagops

JPPOS.ID || Polresta Pati Polda Jateng – Polresta Pati melaksanakan upacara Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah Atau Janji Jabatan Kabagops Polresta Pati, Kamis (04/07/2024) pagi di lapangan apel Mapolresta Pati.

Upacara tersebut dipimpin oleh Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Pejabat Kepala Bagian Operasional (Kabagops) yang menjalani pelantikan dan pengambilan sumpah atau janji adalah Kompol Catur Kusuma Adhi.

Kompol Catur Kusuma Adhi sebelumnya menjabat sebagai Ka Siaga 1 Bagdalops Roops Polda Jateng dan berdasarkan Surat Telegram Kapolda Jateng nomor ST/970/VI/KEP./2024 tanggal 26 Juni 2024 dimutasi menjabat sebagai Kabagops Polresta Pati menggantikan AKBP Sugino yang memasuki Masa Pensiun.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama dalam sambutannya mengatakan mutasi dalam sebuah organisasi merupakan hal yang biasa demi pembinaan karir anggota tersebut.

Selain itu juga, dalam menghadapi tantangan tugas Polri ke depan, perlu adanya penyegaran anggota. Sehingga nantinya seluruh anggota siap menghadapi segala tantangan.

“Selain untuk penyegaran di tubuh kesatuan, mutasi anggota dilakukan untuk peningkatan karir personil yang bersangkutan,” ujarnya.

Kapolresta berharap kepada pejabat baru agar langsung beradaptasi berkomunikasi dan berinovasi untuk menjadikan Polresta Pati semakin baik dan berprestasi.

“Kepada Kompol Catur Kusuma Adhi, saya ucapkan selamat datang di Polresta Pati, saudara cepat menyesuaikan diri dengan wilayah Pati, segera lakukan langkah konkrit dan bertindak cepat dibidang pembinaan operasional Polresta Pati. Saya percaya tugas yang diberikan kepada saudara oleh pimpinan polri akan dapat saudara tuntaskan dengan sebaik-baiknya”, ucap Kapolresta Pati.

Selesai upacara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat Kabagops Polresta Pati yang baru.
(Humas Resta Pati/Bang Ato-WS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *