JPPOS.ID || Aceh Tamiang.
Bupati Aceh Tamiang H. Mursil, SH. M. Kn mengikuti Dzikir Akbar yang diselenggarakan oleh Majelis Dzikir Arridha Al-Washliyah diketuai oleh Buyung Arifin. Kegiatan ini sudah menjadi kegiatan rutin bulanan yang diadakan oleh majelis tersebut dengan penyelenggaraan di lokasi yang berbeda-beda.
Dzikir Akbar kali ini bertempat di Masjid Baiturrahman Kampung Marlempang Kecamatan Bendahara. Dalam kegiatan ini Bupati Mursil didampingi oleh Ketua DPRK Aceh Tamiang Suprianto, ST dan Ketua MPU Aceh Tamiang. Tampak juga yang berhadir Forkopimcam Bendahara, Alim Ulama serta para Jamaah dzikir, pada Minggu (06/09/20).
Sebelum memulai Dzikir, terlebih dahulu Bupati Mursil memberikan sambutan dan arahan. Beliau menyarankan agar kedepannya kegiatan Dzikir ini dapat diselenggarakan di Tribun belakang Kantor Bupati dan menghadirkan lebih banyak jama’ah lagi.
“Sebisa mungkin, saya akan menyempatkan diri untuk selalu ikutserta dalam kegiatan keagamaan yang sangat bermanfaat seperti ini dan tentunya saya sangat mendukung dan berharap Majelis ini akan terus berkembang” ujarnya.
“Kalau bukan sekarang kapan lagi kita mau beribadah kepada Allah, bersyukur atas segala nikmat yang telah Allah berikan. Jangan hanya selalu meminta namun tidak mau beribadah, Insya Allah ketika kita dekat dengan Allah maka Allah juga dekat dengan kita, “Tutur Mursil.
Pada kesempatan itu juga, Bupati Mursil turut mensosialisasikan Konsultasi Belajar di Masjid yang telah Launching beberapa waktu lalu secara simbolis di Masjid Salman Al- Farizi Kecamatan Manyak Payed. Launching ini sambungnya, agar orangtua mendapatkan solusi dari kendala yang dihadapi selama belajar daring.
“Sekarang orangtua jangan khawatir lagi, saat ini sudah ada solusi untuk mengatasi kendala dalam membantu anak-anak dalam mengerjakan tugas sekolah. Kendati demikian, Program ini akan melalui tahap evaluasi terlebih dahulu dibulan yang akan datang, setelah itu baru akan di terapkan di Semua Mesjid di Aceh Tamiang” ujar Mursil menjelaskan
Sebelumnya, selaku Ketua Majelis Dzikir Arridha Al-Washliyah Buyung Arifin mengatakan bahwa Majelis ini telah terbentuk sejak tahun 2009. Diawal-awal keberadaannya tentulah banyak tanggapan negatif dari orang banyak, mengingat Majelis ini memiliki konsep melakukan Dzikir dengan berpindah-pindah tempat. “Alhamdulillah Majelis kita saat ini semakin berkembang. Tujuan utama kita ialah selain memperkuat silaturahmi antar sesama majelis juga dapat menjalin silaturahmi dengan Majelis Dzikir di berbagai daerah, Ia juga mengatakan bahwa Pandemi ini tidak menghalangi kita untuk berzikir kepada Allah namun demikian harus tetap mematuhi protokol kesehatan.”jelasnya”
“Dengan kita memperbanyak Dzikir dan Doa, maka kita berharap Pandemi Covid-19 dapat segera berakhir dan Aceh Tamiang dapat selalu terhindar dari bala dan bencana, ” tutup nya. (A.Harahap)
Sumber: Humas Sekda kab Atam